Keren! Tukang Becak Jatuhkan Motor Jambret

Keren! Tukang Becak Jatuhkan Motor Jambret
Keren! Tukang Becak Jatuhkan Motor Jambret

jpnn.com - TAMBAK - Seorang tukang becak, Romli (29), berhasil menggagalkan upaya pelarian pelaku  penjambretan YW (32).

Romli berhasil menjatuhkan motor penjambret itu saat beraksi di Desa Kamulyan, Kecamatan Tambak, Banyumas, Minggu (13/9).

"Pelaku warga Desa Pesantren, Kecamatan Tambak. Dia melakukan penjambretan seorang diri sekitar pukul 14.30," ujar Kapolres Banyumas AKBP Murbani Budi Pitono melalui Kapolsek Tambak Iptu Agustinus KD.

Peristiwa bermula saat pelaku yang mengendarai sepeda motor Suzuki Smash warna hitam tanpa pelat nomor di Desa Kamulyan. Sampai di lokasi, YW melihat korban Nining Saputri (34) warga Desa Bogangin, Kecamatan Sumpiuh tengah berdiri.

Saat itu, korban tengah menunggui anaknya yang sedang bermain layang-layang sambil menelepon dengan tangan kanan. Sementara tangan kirinya memegang dompet.

Melihat kesempatan itu, YW segera melancarkan aksinya dengan merebut dompet yang dibawa korban. Karena direbut paksa, tangan kiri korban terkilir hingga tak dapat mempertahankan dompetnya.

Seketika pelaku kabur ke arah selatan dengan kecepatan tinggi. Merasa menjadi korban penjambretan, korban berteriak jambret hingga sejumlah warga melakukan pengejaran.

Sekitar empat kilometer dari lokasi, dari arah berlawanan muncul tukang becak Romli (29) warga Desa Karangpucung, Kecamatan Tambak yang mencoba menghalangi laju sepeda motor pelaku.

TAMBAK - Seorang tukang becak, Romli (29), berhasil menggagalkan upaya pelarian pelaku  penjambretan YW (32). Romli berhasil menjatuhkan motor

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News