Keren…Candra Marimar Harumkan Indonesia di Thailand
jpnn.com, TUBAN - Komite Olahraga Nasional Indonesia Kabupaten Tuban, Jatim kembali membawa harum nama Indonesia di kancah olahraga internasional.
Candra Marimar (16) gadis kelahiran Desa Pandanwangi, Kabupaten Tuban, menyabet medali perak dari ajang South Asian Championship Kadet Yunior 49 kilogram di Thailand.
Pegulat putri ini hanya kalah dari atlet Vietnam dalam perebutan medali emas.
Meski tuan rumah Thailand menurunkan tujuh atlet terbaiknya, tapi Indonesia mampu menunjukkan taringnya di mata dunia.
Candra mengungkapkan kesuksesannya ini adalah berkat kegigihan dan disiplin tinggi sewaktu latihan.
“Dalam sepekan, berlatih delapan kali, empat kali di SMAN Soko, dan sisanya dihabiskan di SMPN 2 Soko,”ujarnya.
Sebelum terjun ke kancah kejuaraan internasional, sejumlah prestasi mentereng ditorehkan Candra.
Di antaranya, juara 1 Popda Jatim, dan juara 1 Kejurnas Gulat Pusat Pembinaan dan Latihan Olahraga Pelajar (PPLP).
Komite Olahraga Nasional Indonesia Kabupaten Tuban, Jatim kembali membawa harum nama Indonesia di kancah olahraga internasional.
- Atlet Gulat Diduga Mengalami Kekerasan Seksual, Menteri Bintang Dorong Polisi Usut dengan UU TPKS
- Pimpin PGSI Kembali, Trimedya Tak Main-main soal Gulat, Puan Maharani Cup Menanti
- Berita Duka, Atlet Meninggal Dunia setelah Berusaha Menyelamatkan Anaknya di Laut
- PGSI: Para Atlet Harus Jaga Pola Makan, Jangan Keblablasan
- Asian Games 2018: Pegulat Timnas Masih Alami Nyeri Pinggang
- Asian Games 2018: 6 Pegulat Putri Dipulangkan dari Bulgaria