Kereta Non AC Beroperasi Hingga September

Kereta Non AC Beroperasi Hingga September
Kereta Non AC Beroperasi Hingga September
JAKARTA – Penumpang setia kereta ekonomi non AC tampaknya bisa sedikit bernafas lega, sebab mereka masih bisa menikmati perjalanan dengan menggunakan kereta itu setidaknya sampai September mendatang.

Direktur Utama PT KAI Commuter Jabodetabek (KCJ) Tri Handoyo mengatakan untuk menarik kereta ekonomi non AC, pihaknya membutuhkan kereta pengganti.

“Kami akan menarik kereta api non AC kalau memang sudah tidak layak, untuk menarik kereta itu, perlu ada penggantinya karena penggantinya belum datang akan akan operasikan terus,” ujar Tri jumpa pers terkait Kebijakan Tarif Progresif di Jakarta, Kamis (23/5).

Pihaknya saat ini tengah menanti datangnya pesanan kereta itu, yang rencananya akan datang bulan Agustus nanti. Dengan adanya penambahan kereta, di samping untuk menggantikan kereta yang sudah tidak laik operasi, juga untuk menambah perjalanan kereta Jabodetabek.

JAKARTA – Penumpang setia kereta ekonomi non AC tampaknya bisa sedikit bernafas lega, sebab mereka masih bisa menikmati perjalanan dengan menggunakan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News