Kereta VS Avanza di Tanah Kusir, Polisi: Masih Shock!
jpnn.com - JAKARTA - Sebanyak 3 orang saksi insiden tabrakan antara Kereta Rel Listrik (KRL) versus mobil Toyota Avanza di Tanah Kusir, diperiksa penyidik Polres Jakarta Selatan.
Kassubag Humas Polres Jakarta Selatan, AKP Purwanta mengatakan, penyidik belum bisa meminta keterangan.
"Untuk para korban belum bisa dimintai keterangan karena masih shock," ujarnya kepada JPNN.com, Minggu, (27/12).
Hingga berita ini diturunkan, polisi sudah memeriksa tiga orang saksi.
Yakni, Mastur (51) seorang pedagang yang berada di tempat kejadian, Jaka (54) plh Dinas Kebersihan Pertamanan dan Pemakaman (DKPP) TPU Tanah Kusir dan Slamet (35) sebagai korlap keselamatan perjalanan kereta api wilayah Palmerah sampai Maja, Parung Panjang.
Kecelakaan KRL versus Avanza terjadi di perlintasan KRL di TPU Tanah Kusir, Jumat, (25/12).
Berdasarkan keterangan saksi, palang pintu dan sirene peringatan sudah bekerja. Namun entah mengapa, Avanza tetap berjalan.
Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut. Meski begitu, 5 penumpang yang berada dalam mobil Avanza harus dirawat di Rumah Sakit RS Dr. Sutoya, Pasanggrahan, Jakarta. (mg4/jpnn)
JAKARTA - Sebanyak 3 orang saksi insiden tabrakan antara Kereta Rel Listrik (KRL) versus mobil Toyota Avanza di Tanah Kusir, diperiksa penyidik Polres
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pos TNI dan Polri Diberondong Peluru KKB, Seorang Warga Sipil Tewas
- Pemprov Jateng Salurkan 10 Ton Beras Cadangan Pangan
- Telah Mempermalukan Polri, Bripda Wahyu Dipecat Tak Terhormat, Lihat Coretan Itu
- Berantas Judi Online Ditreskrimsus Polda Riau Tangkap 16 Tersangka
- Korupsi Berjamaah PON Papua, Ini Tanggapan Komnas HAM dan Himpunan Mahasiswa
- Pengiriman TKI Ilegal ke Malaysia Terbongkar, Satu Tersangka Ditangkap Polres Dumai