Keributan di Pintu Masuk Arena Kongres Demokrat
Jumat, 21 Mei 2010 – 19:50 WIB
BANDUNG - Keributan terjadi di pintu masuk lokasi Kongres II Partai Demokrat, di Hotel Mansion Fine, Kota Baru Parahiangan. Keributan terjadi karena petugas jaga pintu terlalu lambat membuka pagar. Celah pagar yang dibuka hanya bisa dilewati satu orang, itu pun cukup sesak.
Untuk bisa masuk pun cukup sulit, meski mereka adalah Ketua DPC yang punya hak suara. Petugas menanyakan ID Card, sementara banyak peserta yang sudah seharian mengurus ID Card, namun belum juga didapatkan.
Baca Juga:
Barisan antrean mengular hingga jalan. Suasanya riuh, disertai teriakan-teriakan kekecewaan. Ada yang sudah antre lama, tapi begitu tiba dipintu masuk, dilarang masuk.
Ketua DPC Kabupaten Sanggau, Kalbar, Khinoroto tak mau ambil pusing dengan kondisi itu. Dengan enteng dia balik badan. "Ya pulang saja. Belum makan juga," ujarnya dengan wajah masam.
BANDUNG - Keributan terjadi di pintu masuk lokasi Kongres II Partai Demokrat, di Hotel Mansion Fine, Kota Baru Parahiangan. Keributan terjadi karena
BERITA TERKAIT
- Akun Medsos PJ Bupati Temanggung Diserang Warganet: Stop Cawe-Cawe
- 3 Pejabat di Banggai Diduga Langgar Aturan Netralitas ASN, Gakkumdu Ancam Jemput Paksa
- Aktivis Dorong Semua Pihak Mewujudkan Pilkada Maluku Utara Aman dan Nyaman
- Hasto Bakal Kirim Buku Pak Sabam Biar Ara Sirait Melakukan Perenungan
- Prabowo Seorang Kesatria, Harus Tegas Hadapi Cawe-Cawe Jokowi di Pilkada
- Tuduh Ara Bermain SARA di Pilkada Jakarta, PDIP Bakal Tempuh Langkah Hukum