Kerja di Perusahaan Gading Marten, Gisel Bakal Sering Ketemu Mantan Suami?

jpnn.com, JAKARTA - Artis Gisella Anastasia akan bergabung dengan KUY Entertainment untuk mengisi konten fesyen dan kecantikan.
Adapun KUY Entertainment merupakan perusahaan media digital yang dibangun oleh mantan suami Gisel, Gading Marten, dan Raffi Ahmad.
Meskipun bekerja di bawah naungan perusahaan mantan suami, Gisel membantah akan sering bertemu dengan Gading.
"Di KUY, kan, memang ada tim yang mengerjakan juga," ujar Gisel di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (26/4).
Dia mengatakan, nantinya yang akan syuting bersamanya bukanlah Gading Marten, melainkan ada tim tersendiri.
Walaupun demikian, Gisel belum mengetahui secara pasti dengan siapa dirinya akan berkoordinasi.
Namun penyanyi jebolan Indonesian Idol musim kelima itu tak mempermasalahkan jika harus sering bertemu dengan Gading.
"Maksudnya enggak usah ada KUY juga kami memang sering banget ketemu dan ngobrol. Jadi, enggak memengaruhi apa-apa juga," ucap Gisel.
Meskipun bekerja di perusahaan mantan suami, Gisel tak yakin akan sering bertemu dengan Gading Marten.
- Bandingkan Agnez Mo dengan Ariel NOAH dan Raffi, Ahmad Dhani: Mereka Tahu Berterima Kasih
- Ulang Tahun Ke-38, Raffi Ahmad Pengin ke Mesir untuk Lakukan Ini
- Lagi-Lagi Tenis Internasional, Bentuk Dukungan Pertamina untuk Olahraga
- Punya Utang Rp 136 Miliar, Raffi Ahmad: Namanya Pengusaha
- Respons Raffi Ahmad Setelah Dilaporkan Punya Utang Rp 136 Miliar
- Laporan Kekayaan Raffi Ahmad Terungkap, Sebegini Total Hartanya