Kerja Pansus Ujian Bagi DPR
Rabu, 13 Januari 2010 – 20:20 WIB
Kerja Pansus Ujian Bagi DPR
JAKARTA- Ketua DPR Marzuki Alie menegaskan kinerja dan hasil kerja Panitia Angket Century yang dipimpin oleh Idrus Marham menjadi ujian bagi DPR. Hal itu, kata Marzuki Alie, terkait atas persepsi masyarakat yang dari awal meragukan kinerja Panitia Angket yang selama ini dibentuk DPR. Karena itu, Marzuki Alie berharap Panitia Angket dapat menghasilkan rekomendasi yang objektif dan memberi hasil maksimal.
“Kinerja dan hasil kerja Panitia Angket akan menjadi ujian bagi Dewan, apakah Dewan mampu menjawab tantangan masyarakat yang meragukan kinerja Panitia Angket,” kata Marzuki Alie, pada acara sumpah 7 Anggota DPR RI Pengganti Antar Waktu (PAW) masing-masing Imam Nahrawi (F-PKB) yang menggantikan Muhaimin Iskandar, Muhammad Idris Luthfi (F-PKS) menggantikan Tifatul Sembiring, Rohmani (F-PKS) mengganti Suswono, Supomo (F-PD) mengganti Syarif Hasan, Zulkifli Anwar (F-PD) menggantikan Darwin Saleh, Gede Pasek Suardika (F-PD) gantikan Jero Wacik dan Amin Suparmin (F-PPP) mengganti Suryadharma Ali di Gedung Nusantara IV, Rabu (13/01).
Baca Juga:
Lebih lanjut dijelaskan Marzuki, Panitia Angket telah berkerja sejak 4 Desember tahun lalu dan terus bekerja dalam masa reses karena masa kerja Panitia Angket hanya selama 60 hari kerja. “Meskipun demikian, masa kerjanya bisa diperpanjang bila dianggap perlu berhubung banyaknya agenda yang harus diselesaikan.”
Baca Juga:
JAKARTA- Ketua DPR Marzuki Alie menegaskan kinerja dan hasil kerja Panitia Angket Century yang dipimpin oleh Idrus Marham menjadi ujian bagi DPR.
BERITA TERKAIT
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur
- 165 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek saat Libur Panjang 2025
- ISNU Gelar Fun Walk dan Menanam Satu Juta Pohon untuk Masa Depan Bumi