Kerja Sama Indonesia – Amerika Harus Ditingkatkan

Kerja Sama Indonesia – Amerika Harus Ditingkatkan
Hanafi Rais. Foto: M Fathra/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Hanafi Rais menerima kunjungan House Democratic Partnership (HDP) Kongres Amerika Serikat, yang dipimpin Anggota Kongres AS David Price, di gedung Nusantara I, Kompleks Parlemen, Jakarta, Kamis (1/8).

Delegasi Kongres AS dan Komisi I DPR membicarakan berbagai persoalan, termasuk bagaimana meningkatkan hubungan kerja sama antarkedua negara tersebut.

“Pertemuan tadi membahas hubungan Indonesia dan AS bahwa banyak yang harus ditingkatkan kerja samanya. Mereka tawarkan kerja sama, misalnya memberikan training kepada tenaga ahli dan angota dewan untuk saling belajar terkait keparlemenan,” kata Hanafi kepada wartawan usai pertemuan.

Hanafi mengatakan bahwa selain keparlemenen, juga dibahas bagaimana hubungan AS dan Indonesia semakin bagus dan sempurna. Tidak ada lagi dugaan mereka itu menganggap misalnya Indonesia ini TNI-nya dalam hal ini Kopassus-nya misalnya bermasalah.

“Kami minta tadi supaya Kongres betul-betul merevisi atau menghilangkan stigma itu,” ujar wakil Ketua umum Partai Amanat Nasional (PAN) ini.

Sebelum bertemu Komisi I DPR, Kongres AS juga menggelar pertemuan dengan pimpinan Komisi II DPR.(boy/jpnn)


Wakil Ketua Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Hanafi Rais menerima kunjungan House Democratic Partnership (HDP) Kongres Amerika Serikat, yang dipimpin Anggota Kongres AS David Price, di gedung Nusantara I, Kompleks Parlemen, Jakarta, Kamis (1/8).


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News