Kerugian Akibat Kebakaran SDN 006 Rokan Hulu Mencapai Rp 900 Juta
Senin, 05 September 2022 – 13:40 WIB
jpnn.com, ROKAN HULU - Sekolah Dasar Negeri (SDN) 006 di Desa Sialang Jaya, Kecamatan Rambah, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) terbakar.
Kasa Reskrim Polres Rohul, AKP D Raja Putra Napitupulu menjelaskan bahwa kebakaran tersebut terjadi Minggu (4/9) siang.
“Iya benar. Kejadiannya siang tadi. Api membakar kelas VI A, VI B, V B, ruang perpustakaan, dapur, hingga toilet yang terbakar,” kata Raja Minggu malam.
Api pertama kali dilihat oleh warga setempat berasal dari kantin sekolah.
Beruntung tidak ada korban jiwa akibat musibah ini.
Namun, kerugian materi ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.
Baca Juga:
“Tidak ada korban jiwa. Kerugian materi mencapai Rp 900.000.000,” tutupnya. (mcr36/jpnn)
Sekolah dasar negri (SDN) 006 di Desa Sialang Jaya, Kecamatan Rambah, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) terbakar.
Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Rizki Ganda Marito
BERITA TERKAIT
- Pabrik di Kawasan Industri Terboyo Terbakar, Damkar Semarang Kerahkan Seluruh Personel
- Irjen Iqbal Beri Pembekalan Pengamanan Pilkada 2024 di Rokan Hulu Jelang Pencoblosan
- Ini Upaya Propan Raya dan LPJK dalam Perlindungan Gedung dari Kebakaran
- Pamatwil Polda Riau Tinjau Kesiapan Pengamanan Pilkada 2024 di Rokan Hulu
- Jadi Muncikari di Rohul, 3 Orang Perempuan Ditangkap Polisi
- Kebakaran Gudang Alat Dekorasi di Bogor Sebabkan Satu Orang Meninggal