Kerupuk Ikan Daun Kelor Enak dan Bernutrisi Asli Palembang, Yuk, Cobain

Kerupuk Ikan Daun Kelor Enak dan Bernutrisi Asli Palembang, Yuk, Cobain
Kerupuk ikan daun kelor buatan Asni. Foto: Cuci Hati/JPNN.com

jpnn.com, PALEMBANG - Kerupuk atau kemplang biasanya hanya terbuat dari ikan dan tepung. Namun, kali ini salah seorang pengusaha kempelang di Palembang mencoba memodifikasi dengan tambahan daun kelor.

Asni penjual kerupuk ikan daun kelor menerangkan bahwa ide membuat kerupuk ikan dari daun kelor lantaran banyaknya daun kelor yang tumbuh di pekarangan rumah.

"Dari pada terbuang, lebih baik dimanfaatkan buat kerupuk ikan daun kelor," kata Asni saat ditemui di rumahnya di Kekurahan Pulokerto, Kecamatan Gandus, Palembang, Jumat (26/4).

Sama seperti kerupuk pada umumnya, kerupuk ikan daun kelor mempunyai cita rasa yang enak dan gurih.

"Rasanya juga enak, enggak kalah sama kerupuk pada umumnya," ungkap Asni.

Selain enak, kerupuk ikan daun kelor juga memiliki manfaat untuk kesehatan.

"Daun kelor ini juga banyak manfaatnya untuk kesehatan karena mengandung antioksidan dan kaya akan nutrisi," ujar Asni.

Cara membuat kerupuk ikan daun kelor juga tergolong sama pada kerupuk ikan lainnya.

Kerupuk ikan daun kelor, inovasi baru kerupuk di Palembang, rasanya enak dan gurih.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News