Kerusuhan di Deiyai, 11 Orang Diamankan Polisi
jpnn.com - JAYAPURA - Kepolisian Resor Deiyai mengamankan 11 orang yang diduga terlibat kasus kerusuhan di Waghete, Kabupaten Deiyai, Papua Tengah.
"Mereka masih dimintai keterangannya di Mapolres Deiyai," kata Dirreskrimum Polda Papua Kombes Faizal Rahmadani di Jayapura, Senin (12/12) petang.
Perwira menengah Polri ini mengaku belum mendapat laporan lengkap tentang identitas ke-11 orang yang diamankan tersebut.
Pihaknya juga menambah satu regu Brimob yang berada di Paniai untuk memperkuat personel di Polres Deiyai.
Di samping Brimob, kata dia, juga diperbantukan penyidik sehingga penyelidikan dapat semaksimal mungkin.
Kombes Faizal mengatakan bahwa pergeseran personel dapat segera karena dari Paniai ke Deiyai bisa ditempuh dengan transportasi darat.
Kerusuhan yang terjadi pada Senin di Deiyai menyebabkan empat orang terluka, termasuk seorang prajurit TNI AD, yang mengalami luka tusuk senjata tajam. Tercatat 50 kios dan sembilan motor ludes terbakar. Namun, hingga malam ini belum dipastikan berapa besar kerugiannya.
Dari laporan tersebut, terungkap bahwa insiden itu berawal saat salah seorang warga mencoba baju yang dia beli di pasar, kemudian merasa gatal-gatal. Keributan pun terjadi.
Kerusuhan di Deiyai, 11 orang diamankan polisi. Mereka masih dimintai keterangan di Mapolres Deiyai.
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Terbaru Polisi Tembak Polisi, Diduga Pembunuhan Berencana, Kapolri Beri Perintah Tegas
- AKP Dadang Iskandar Pembunuh Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Terancam Dihukum Mati
- Usut Tuntas Kasus Penembakan Polisi di Solok Selatan: Menunggu Implementasi Revolusi Mental Polri
- Kasatreskrim Ditembak Kabag Ops di Sumbar, Kadiv Propam Bilang Begini
- 5 Berita Terpopuler: Terungkap Kriteria Honorer dapat Afirmasi di Seleksi PPPK, Silakan Lapor ke Sini jika Ada Kekurangan
- Heboh Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Perintah Kapolri Tegas!