Kesadaran Gunakan Asuransi Masih Rendah
jpnn.com - WONOSOBO - Tingkat kesadaran masyarakat Indonesia berasuransi masih tergolong rendah dibandingkan dengan negara lain. Hal tersebut dikarenakan asuransi dianggap bukan kebutuhan utama. Selain itu, pemahaman masyarakat akan klaim juga masih kurang.
“Saat ini memang bila dilihat dari bisnis asuransi kami premi setiap tahunnya semakin meningkat. Namun tetap saja bila dibandingkan dengan negara lain, di Indonesia kesadaran berasuransi masih kurang. Bisa dibilang masyarakat masih mengangggap bahwa asuransi adalah kebutuhan ketiga,” papar Kepala Bagian Administrasi Asuransi Bumiputera Wonosobo, Imron Faizin.
Terkait dengan ketakutan masyarakat akan klaim yang sulit, Imron mengungkapkan tersebut hanya karena pemahaman masyarakat yang kurang akan sistem klaim.
“Tentang klaim, hampir tidak pernah kami menolak. Terlebih untuk asuransi pendidikan. Hanya kadang terjadi di asuransi kejiwaan, kendala yang ada terkait dengan administrasi. Semisal menunjukkan rekam medik, biasanya rumah sakit lama memberikan rekam medik,” jelas Imron, yang juga menambahkan bahwa keuntungan asuransi sangat banyak terkait dengan perlindungan.
Imron mengungkapkan seharusnya pemerintah melalui Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama-sama mengedukasi masyarakat akan tentang produk jasa keuangan seperti daerah lain. (mg1)
WONOSOBO - Tingkat kesadaran masyarakat Indonesia berasuransi masih tergolong rendah dibandingkan dengan negara lain. Hal tersebut dikarenakan asuransi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Melalui UMK Academy, Pertamina Dukung UMKM Bersaing di Tingkat Global
- Pupuk Kaltim Kembali Raih Predikat Platinum di Ajang ASSRAT 2024
- Pegadaian Gelar Media Awards 2024, Puluhan Jurnalis Raih Penghargaan
- Pertamina Regional Indonesia Timur Raih Penghargaan Internasional Best Practice GCSA 2024
- Mendes Yandri Susanto Sebut BUMDes Penting Cegah Efek Negatif Urbanisasi Bagi Desa
- Sertifikasi Halal Lindungi UMK dari Serbuan Produk Luar Negeri