Kesadaran Membuat E-KTP Rendah
Sabtu, 23 Februari 2013 – 12:32 WIB
KOTA JAMBI – Pembuatan e-KTP di Provinsi Jambi belum mencapai realisasi 100 persen. Seperti di Kota Jambi, realisasi rekam data e-KTP baru 75,69 persen. Hal ini disebutkan oleh Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Kota Jambi, Obliyani. Obliyani mengatakan, satu-satunya permasalahan yang terjadi di lapangan adalah masyarakat yang tak lagi berminat untuk merekam data. Sementara untuk e-KTP yang belun dicetak, memang bukan pihaknya yang berwenang. “Itu kan dari pusat, mohon bagi yang belum dapat e-KTP agar bersabar,” katanya. Sementara untuk masalah di lapangan, dia mengatakan itu ada di UPTD masing-masing.
Dia mengatakan, semakin hari kesadaran masyarakat untuk merekam data EKTP semakin berkurang. Dari 375.077 kuota yang diberikan oleh pusat, baru 283.903 yang merekam data. “Itu baru 75,69 persen,” ujarnya.
Baca Juga:
Padahal perekaman data kali ini masih digratiskan menggunakn dana APBN, namun dari laporan UPTD kepada pihaknya, kadang hanya 15 warga yang datang untuk melakukan rekam data. Dia menghimbau, meskipun saat ini gratis, masyarakat seharusnya tetap segera melakukan perekaman data. Masih ada waktu hingga akhir 2013 ini bagi masyarakat yang ingin melakukan rekam data gratis.
Baca Juga:
KOTA JAMBI – Pembuatan e-KTP di Provinsi Jambi belum mencapai realisasi 100 persen. Seperti di Kota Jambi, realisasi rekam data e-KTP baru
BERITA TERKAIT
- Polda Jawa Barat Gagalkan Peredaran 1 Juta Butir Obat Keras Ilegal
- PPPK 2024 Tahap II: Kaltim Siapkan 9.195 Formasi, Ada Syarat Umum & Khusus Bagi Pelamar
- Ratusan Polisi Bersiaga Amankan Wisuda di Kampus Unpar Bandung Pascateror Bom
- Polisi Gerebek Kampung Narkoba di Banyuasin, 8 Orang Ditangkap
- Kinerja Transparan, Pemkab Bekasi Raih Predikat Kabupaten Informatif
- Pemda Mengasumsikan 2025 Masih Ada Honorer, Gaji Jangan Lagi 3 Bulan Sekali