Kesaksian Jessica: Harga Diri Krishna Mukti Jatuh Karena Kasus Mirna
jpnn.com - JPNN.com JAKARTA - Terdakwa Jessica Kumala Wongso sempat mendapatkan tekanan saat mendekam di ruang tahanan Polda Metro Jaya.
Tekanan itu datang dari Kombes Krishna Murti yang saat itu menjabat sebagai Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya.
Saat memaparkan perlakuan Krishna Murti, suara Jessica terbata-bata. Jessica bersuara dengan nada sendu sembari menangis.
"Saya ditaruh di ruang meeting Pak Krishna Murti dan banyak orang berdatangan dan mengetes saya. Dan sebelum jadi tersangka saya pernah dihipnoterapi," kata Jessica di hadapan Majelis Sidang Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Rabu (28/9).
Jessica yang biasanya tenang dan mudah senyum ini, penuh emosional saat menceritakan perlakuan jajaran Krishna beserta anak buahnya.
Isak tangis tak bisa ia tahan, mengingat masa-masa berada di Polda Metro Jaya.
"Di situ yang saya ingat ada Pak Herry Heryawan (sekarang Wadirkrimum Polda Metro Jaya). Dan awalnya saya sadar disuruh jawab tanpa bersuara yes and no. Tapi lama-lama saya tidak sadar, dan saat itu saya tidak didampingi pengacara,” ungkap Jessica.
Dia melanjutkan, setiap hari mendapat tekanan dari Ditkrimum terutama Krishna Murti.
JPNN.com JAKARTA - Terdakwa Jessica Kumala Wongso sempat mendapatkan tekanan saat mendekam di ruang tahanan Polda Metro Jaya. Tekanan itu datang
- Cuma Bayar Rp 15 Ribu Bisa Menonton Video Porno Sepuasnya
- Hamil, Mahasiswi Kebidanan Ini Aborsi Sendiri
- Komplotan Pencuri Spesialis Minimarket Ditangkap Polisi
- Tangkap Pelaku Penculikan Lansia di Muaro Jambi, Polisi Temukan Senjata Airsoft
- Melawan Begal, SY Dibacok di Leher, Pelaku Beraksi di Jakarta Timur
- Kematian Pasutri di Kudus Masih Misteri, 15 Saksi Diperiksa Polisi