Kesaksian Juru Parkir, Detik-detik 2 Teroris Nekat Masuk Mabes Polri

jpnn.com, JAKARTA - Dua orang yang diduga sebagai teroris memasuki kawasan Mabes Polri, Jakarta, Rabu (31/3) sore. Keduanya berupaya menembak polisi di sana.
Salah satu juru parkir bernama Ari yang ada di depan Mabes Polri mengatakan, terduga teroris berjumlah dua orang. Satu laki-laki dan satu perempuan.
"Terorisnya dua, cowoknya ngumpet (sembunyi) nih, enggak tahu di mana," kata Ari kepada wartawan di sekitar Mabes Polri, Rabu.
Dari kesaksian Ari, terduga teroris wanita menembak seorang warga sipil.
Setelah itu petugas langsung melumpuhkan terduga teroris berpakaian jubah hitam.
"Iya ada dua orang (tertembak). Satu sipil (korban), satu cewek teroris," terang Ari.
Ari sendiri sempat kaget ketika ada suara tembakan begitu keras dari Bareskrim Polri.
Dia pun langsung mengecek dari pagar Mabes Polri.
Aksi penyerangan dilakukan terduga teroris di Mabes Polri, Rabu (31/3) sore. Pelaku diduga berjumlah dua orang berdasar kesaksian warga di dekat Mabes Polri.
- RKUHAP Tak Akan Menjadikan Kepolisian & Kejaksaan Tumpang Tindih Tangani Perkara
- Isu Ijazah Palsu Jokowi Ramai Lagi, UGM Berkomunikasi dengan Polri
- Polres Pacitan Didemo Gegara Kasus Polisi Perkosa Tahanan
- Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Ketidaktegasan Prabowo Memimpin
- Dittipidsiber Bareskrim Turun Tangan Usut Gangguan Sistem Bank DKI
- Lemkapi Minta Pertemuan Sespimmen dengan Jokowi Tak Dipolitisasi