Kesal, Deddy Corbuzier: gak ada Satu pun yang Wawancara Gue
jpnn.com, JAKARTA - Deddy Corbuzier mengaku dirinya prihatin melihat berjamurnya konten tidak berfaedah yang justru menjadi viral di media sosial.
Hal tersebut diungkapkan Deddy saat berkolaborasi dalam konten channel YouTube milik Raditya Dika.
Dalam momen itu, Deddy juga menegaskan tentang tren yang disukai publik saat ini.
Duda satu anak ini heran mengapa kejadian-kejadian yang tidak mendidik justru menjadi viral dibanding konten yang memiliki prestasi.
BACA JUGA: Deddy Corbuzier: Gue gak Suka Baim Wong
Presenter acara Hitam Putih ini lantas mencontohkan banyaknya prestasi yang dirinya dapatkan namun minim pemberitaan.
Karena itu Deddy prihatin dengan nasib para generasi muda jika tidak mendapatkan contoh yang baik.
“Gue berkarya lebih dari 20 tahun di entertain, gue adalah satu-satunya yang punya award dunia terbaik di dunia mentalist, enggak masuk beritanya di TV bro. Gue satu-satunya orang di Asia yang dapat penghargaan tertinggi dari Amerika. Gua masukkin ke Instagram, enggak ada satupun yang wawancara gua," beber Deddy.
Deddy Corbuzier mengungkapkan kekhawatirannya dengan nasib para generasi muda jika tidak mendapatkan contoh yang baik.
- Deddy Corbuzier Investor Utama Holy Flux, Bangun Ekosistem Media Online Terbesar di Indonesia
- Deddy Corbuzier Ungkap Alasan Bikin Film Dokumenter Dangerous Humans
- Diaz Hendropriyono & Deddy Corbuzier Luncurkan Dokumenter Dangerous Humans
- Gandeng Deddy Corbuzier, Diaz Hendropriyono Meluncurkan Film Dokumenter Ini
- Indonesia Syiar Network Bakal Hadirkan Khabib Nurmagomedov ke Tanah Air
- Cerita Ariel Tatum soal Beradegan Mesra Dengan Raditya Dika