Kesejahteraan Petani Meningkat, Tapi Belum Signifikan

jpnn.com - TERNATE- Tingkat kesejahteraan petani membaik meskipun belum terlalu signifikan.
Hal itu terlihat dari nilai tukar petani (NTP) pada Oktober 2016 lalu.
Menurut Kepala Seksi Analisis Statistik Lintas Sektor Badan Pusat Statistik (BPS) Malut Soraya Diana Uli, NTP Malut Oktober 2016 tercatat 104,20.
Angka tersebut naik 0,50 persen dibandingkan September yang tercatat 103,68.
Dilihat dari subsektornya, Nilai Tukar Petani Pangan (NTPP) 110,73 atau naik 0,23 persen.
Nilai Tukar Petani Hortikultura (NTPH) 108,25 atau naik 1.68 persen persen. Sementara Nilai Tukar Petani Tanaman Perkebunan Rakyat (NTPR) 96,83 naik 0,53 persen.
Nilai Tukar Petani Peternakan (NTPT) 111,01 (turun 0.33 persen), dan untuk Nilai Tukar Perikanan (Nelayan dan Pembudidaya Ikan/NTNP) sebesar 101,38 (turun 0.75 persen).
Di mana untuk Nilai Tukar Nelayan (NTN) sebesar 100.82 (turun 0.80 persen) dan Nilai Tukar Pembudidaya Ikan (NTPi) sebesar 107,22 (turun 0.31 persen).
TERNATE- Tingkat kesejahteraan petani membaik meskipun belum terlalu signifikan. Hal itu terlihat dari nilai tukar petani (NTP) pada Oktober 2016
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang