Kesempatan Balas Sakit Hati di Gelora Bung Tomo

jpnn.com - TENGGARONG – Mitra Kukar tak perlu menunggu waktu lama untuk membalas sakit hati atas Persebaya Surabaya. Berdasarkan rilis jadwal babak delapan besar Indonesia Super League (ISL) 2014, yang dikeluarkan PT Liga Indonesia (LI) kemarin (19/9), Mitra Kukar akan bentrok dengan tim asal Jawa Timur tersebut pada 6 Oktober di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
Kekalahan 2-4 kala menjamu Persebaya di Stadion Aji Imbut, 2 September lalu, masih membekas. Tak hanya gagal menduduki singgasana wilayah timur, Naga Mekes akhirnya menerima kekalahan pertama di depan pendukungnya musim ini.
“Tentu kami tidak ingin dikalahkan Persebaya pada pertandingan nanti,” kata pelatih Mitra Kukar Stefan Hansson.
Demi melancarkan niatan tersebut, dia pun terus meningkatkan intensitas latihan. Tak ingin menyia-nyiakan waktu yang dimiliki, Hansson pun menggejot pasukannya pada pagi dan sore hari. Hal ini dilakukan lantaran musuh yang dihadapi merupakan tim tangguh.
“Persebaya adalah tim bagus. Terbukti musim ini kami kalah dua kali saat bertemu mereka,” tutur Hansson.
Pada putaran pertama ISL, Naga Mekes takluk 1-2 di markas Persebaya. Catatan tersebut menguatkan jika tim berjuluk Bajul Ijo lebih superior dari Bima Sakti dkk.
Hansson berharap, pemain yang dipanggil untuk memperkuat timnas segera kembali. Tercatat enam pemain, yakni Dian Agus Prasetyo, Zulkifli Syukur, Dedi Gusmawan, Raphael Maitimo, Zulham Zamrun, dan Anindito Wahyu. Tenaga mereka sangat diperlukan dalam kiprah Mitra Kukar di babak delapan besar.
Selain Persebaya, Mitra Kukar yang tergabung di Grup L, akan menjajal Persib Bandung dan Pelita Bandung Raya.
TENGGARONG – Mitra Kukar tak perlu menunggu waktu lama untuk membalas sakit hati atas Persebaya Surabaya. Berdasarkan rilis jadwal babak delapan
- Buat 40 Tembakan, Barcelona Menjauh dari Real Madrid
- MotoGP 2025: Aprilia Tunjuk Pembalap Pengganti Jorge Martin di Spanyol
- IBL All Star 2025 Bukan Sekadar Pertandingan, Ada Format Baru
- Port FC Umumkan Asnawi Mangkualam Gabung ASEAN All Star
- Imran Nahumarury Terpilih Jadi Pelatih Terbaik Liga 1 Edisi Maret 2025
- Menjelang Laga Kontra PSS, Persib Siapkan 2 Amunisi Baru