Kesempatan Emas Beli Rumah Impian
jpnn.com, MALANG - Jawa Pos Radar Malang bakal menggelar pameran properti di Mal Olympic Garden (MOG) mulai 3 hingga 7 April 2019. Acara kali ini juga akan disemarakkan dengan pameran otomotif.
Manajer Event Jawa Pos Radar Malang Atho’illah menyatakan, ekspo properti dan otomotif tersebut digelar untuk memberikan kemudahan warga Malang Raya yang mencari hunian.
Pihaknya juga menghadirkan stan otomotif agar pengunjung bisa sekaligus mendapatkan mobil impiannya.
”Akan ada banyak promo spesial yang bisa didapatkan di ajang ini,” terang Atho, Sabtu (30/3).
Reza Ardianza dari tim event Jawa Pos Radar Malang menambahkan, pameran kolaborasi properti dan otomotif tersebut untuk menjawab kebutuhan masyarakat Malang Raya.
Dengan semakin banyaknya destinasi wisata baru di Kota Malang, Batu, dan Kabupaten Malang, secara tidak langsung ikut mendongkrak bisnis properti di sana.
Atmosfer yang ditawarkan itu menjadi daya tarik bagi para pengusaha dari luar Malang untuk mengembangkan usahanya.
”Target dari event ini untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat, baik dari Malang Raya maupun luar kota untuk mendapatkan hunian yang nyaman, strategis dengan harga yang bersahabat,” kata Reza.
Jawa Pos Radar Malang bakal menggelar pameran properti di Mal Olympic Garden (MOG) mulai 3 hingga 7 April 2019. Acara kali ini juga akan disemarakkan dengan pameran otomotif.
- Ini Identitas Wanita Asal Surabaya Dibunuh Tanpa Busana di Malang
- KAI Properti & Rumah BUMN Hadirkan Pelatihan Kewirausahaan untuk Guru di Malang
- Beragam Produk Properti Berkualitas Hadir di Pameran Summarecon Expo 2024
- Pengendara Motor di Batu Ditembak OTK, Proyektil Masih Bersarang dalam Tubuh Korban
- Dukung Wahyu Hidayat-Ali Mutohirin, Kaesang Pangarep Blusukan di Kota Malang
- Kunjungi Pasar Rakyat Malang, Kaesang: Saya Mau Nonton Bantengan