Kesepian, Asmirandah Pelihara 23 Ekor Kucing

Kesepian, Asmirandah Pelihara 23 Ekor Kucing
Asmirandah. Foto: JPNN
Bahkan, diakui dia, jika kondisi Asmirandah sedang dalam bad mood, dirinya sering mengajak kucing peliharaannya tidur bareng. "Kalau lagi bete, kadang aku suka bawa kucing sampai tempat tidur. Tapi, kucing di rumah bersih kok. dimandiin, dirawat bulunya, dan wangi. Jadi nggak masalah ke tempat tidur sesekali," jelasnya.

Apalagi, diakui dia, dirinya tidak suka dengan jalan-jalan. Apalagi, saat sedang sibuk pekerjan syuting. Asmirandah mengaku, lebih senang diam, jika banyak kesibukan pekerjaan. Bahkan, untuk belanja pun dia tak pernah suka berlebihan.

 

"Aku memilih apa saja yang bisa membuat aku sibuk dan berpikir. Karena, aku memang orang yang selalu diam. Kalau sebatas jalan-jalan paling sesekali saja, jika memang ada keperluan, seperti belanja. Kalau nggak ada perlunya, biasanya aku mencari kesibukan yang ada keuntungannya, seperti berbisnis atau mencari informasi tentang dunia bisnis ke sejumlah teman. Atau, jika memang ada informasi baru tentang dunia bisnis lewat online, aku pasti cari. Paling tidak keuntungannya adalah menambah ilmu," kata Asmirandah.

Namun, selain memelihara binatang, ada hal disukai juga oleh Asmirandah. Yakni dia suka sekali makan jika selesai menjalankan kesibukannya. "Di Jakarta, atau Bandung, atau beberapa kota lain yang aku singgahi saat syuting adalah makanan tradisionalnya. Mau yang di rumah makan kek atau kaki lima, enaknya hampir sama," jelasnya.

INGIN merasakan kenyamanan sambil membuat diri senang, ternyata bukan hanya bersama seorang pria yang didambakan. Cara lain pun bisa dilakukan. Seperti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News