Kesepian, Dhani Desak Mulan Jameela untuk Punya Anak Lagi

jpnn.com, JAKARTA - Meski sudah mendapat dua anak dari Mulan Jameela, musisi Ahmad Dhani ternyata masih ingin anak lagi. Padahal dari pernikahannya dengan Maia Estianty, pentolan Republik Cinta Manajemen (RCM) itu sudah memiliki tiga anak laki-laki.
Dia berharap pelantun lagu Makhluk Tuhan Paling Seksi itu bisa memberikannya anak lagi.
"Pengin tambah anak lagi. Saya sudah bilang Mulan kasih saya anak lagi," ujar Dhani dalam tayangan sebuah infotainment, Kamis (7/9).
Dhani mengungkap hasratnya yang ingin memiliki anak laki-laki lagi. Bagi pria berkepala pelontos ini, punya banyak anak laki-laki itu hebat.
"Anak laki-laki itu jagoan keluarga. Lihat saja Al, El, dan Dul, anak-anak hebat kan. Karya mereka banyak dan tidak narkoba lagi ," kata Dhani dengan bangganya.
Seperti diberitakan sebelumnya, Dhani mulai merasa kesepian setelah ketiga anaknya, Al, El dan Dul sibuk dengan kegiatan masing-masing.
Selama ini, kehadiran buah hati dari Mulan yakni Safeea Ahmad dan Ahmad Syailendra Aerlangga menjadi hiburannya di rumah pasca kekalahannya di Pilkada Bekasi.(esy/jpnn)
Tak puas dihibur dua anaknya, Safeea Ahmad dan Ahmad Syailendra Aerlangga, musisi Ahmad Dhani berniat memiliki momongan lagi dari penyanyi Mulan Jameela.
Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad
- 3 Berita Artis Terheboh: Ahmad Dhani Sindir Agnez Mo, Ayu Dewi Berduka
- Bandingkan Agnez Mo dengan Ariel NOAH dan Raffi, Ahmad Dhani: Mereka Tahu Berterima Kasih
- Ahmad Dhani Sindir Agnez Mo soal Royalti, Kalimatnya Pedas Banget
- Kecewa dengan Ahmad Dhani, Agnez Mo: Bagaimana Bisa Informasi ini Berubah dan Dipelintir?
- Ahmad Dhani Merasa Diabaikan, Agnez Mo Ungkap Fakta Sebenarnya, Oh Ternyata
- Ahmad Dhani Beri Pujian untuk Calon Istri Al Ghazali, Ini Alasannya