Keseruan Mea Shahira dan Aziz Hedra Nobar Grammy Awards 2024
jpnn.com, JAKARTA - Malam puncak Grammy Awards 2024 sukses digelar di Los Angeles pada 4 Februari 2024 waktu setempat.
Kemeriahan acara yang diadakan Recording Academy itu tidak hanya dirasakan di sana, tetapi di seluruh dunia, termasuk Indonesia.
Sony Music Indonesia, salah satu perusahaan rekaman internasional yang ada di tanah air ikut mengadakan Nobar Grammy Awards 2024.
Nonton bareng tersebut diadakan bersama teman-teman fan base dari Mea Shahira dan Aziz Hedra, musisi yang berada dibawah naungan Soni Music Indonesia.
Nobar yany diadakan di kantor Sony Music Indonesia itu berlangsung meriah dan seru.
Sebab, Mea Shahira dan Aziz Hedra serta penggemar ternyata punya jagoan artis internasional idola masing-masing.
"Aku menjagokan Victoria Monet, karena dia the best. Aku sudah dengar dia dari 10 tahun yang lalu, sekarang aku lagi suka banget sama lagu How Does It Make You Feel dari album dia yang paling baru yang menang Grammy," kata Mea Shahira.
"Aku dan Aziz juga sempat cover lagu dia yang We Might Even Be Falling In Love yang nanti akan kami rilis," sambungnya.
Malam puncak Grammy Awards 2024 sukses digelar di Los Angeles pada 4 Februari 2024 waktu setempat.
- Aziz Hedra Mengemas Puisi Jadi Lirik Lagu yang Istimewa
- Viral di TikTok, Meiska Akhirnya Rilis Keras Kepala versi Remix
- Aziz Hedra Ceritakan Keseruan Fan Meeting di Pulau Jawa dan Bali
- Aziz Hedra Beri Bocoran Menjelang Peluncuran Album Perdana
- Dihibur Artis Sony Music, Acara Yang Tau-Tau Aja Berlangsung Meriah
- Aziz Hedra Rilis EP Lesson, Berisi Lagu-Lagu Galau