Kesultanan Ternate Geram Telkomsel Hadirkan Duo Serigala Tampil Seronok
jpnn.com, TERNATE - Jogugu Kesultanan Ternate, H Mahmud Zulkiram M Chaeruddin begitu geram. Di saat masyarakat Islam Di Kota Ternate memperingati hari besar keagamaan Isra Miraj, di sisi lain tampil pula pedangdut Duo Serigala yang dianggap seronok.
Duo Serigala mengisi acara di puncak perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Telkomsel di Kota Ternate, Maluku Utara. Pamela Safitri dan Ovi Sovianti tampil di acara HUT Telkomsel ke-22 yang diselenggarakan di Lapangan Salero, Senin (1/5).
"Untuk itu saya tegaskan, kami dari kesultanan mengutuk keras tindakam Telkomsel itu. Ini peringatan tegas buat mereka, tentu event ini tidak mempunyai nilai edukasi dan sudah murahan sekali dengan mendatangkan dua artis murahan itu," kata Mahmud seperti yang dilansir Malut Pos (Jawa Pos Group).
Mahmud juga meminta kepada pihak Telkomsel agar meminta maaf secara terbuka kepada publik, terkait dengan mendatangkan dua artis murahan tersebut.
"Kami harap mereka meminta maaf kepada publik, sebelum kami berikan teguran keras kepada mereka. Dan, ini terakhir bagi mereka untuk datangkan artis seksi lagi," tandasnya
Mahmud juga meminta agar pihak Pemerintah Kota (Pemkot) Ternate juga jelih melihat event yang diselenggarakan oleh siapapun.
"Jika meminta izin kepada pemerintah buat event, tanya dulu, artis siapa yang mau didatangkan, kalau artis yang hanya datang menampilkan auratnya alangkah baiknya jangan. Tindakan Telkomsel ini tentunya sangat memberi tamparan keras, dan pemerintah harus tegas menyikapinya," terangnya.
(tr-05/jfr/sad/JPG)
Jogugu Kesultanan Ternate, H Mahmud Zulkiram M Chaeruddin begitu geram. Di saat masyarakat Islam Di Kota Ternate memperingati hari besar keagamaan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Telkomsel Sulap Aplikasi jadi Super App, Kenalkan 3 Fitur Hiburan
- Kolaborasi Circles & Telkomsel Hadirkan Platform SaaS Terkini untuk Pelanggan
- Dorong Pertumbuhan Industri Film Nasional, Telkomsel Meluncurkan MAXStream Studios
- Optimalisasi Digitalisasi Industri Kemaritiman di Indonesia, IDSurvey dan Telkomsel Bersinergi
- Cara Telkomsel Olah Cangkang Kartu SIM jadi Barang Bermanfaat, Keren
- Ingin Perluas Jaringan 5G di Indonesia, Bos Telkomsel: Jangan Sampai Kalah Sama Thailand