Ketagihan Berakting, Gaby Eks JKT48 Beber Peran yang Diidamkan
jpnn.com, JAKARTA - Selebritas Gabriela Margareth Warouw atau dikenal Gaby eks JKT48, mengaku ketagihan berakting.
Setelah lulus dari JKT48, Gaby memang memilih untuk menjajal dunia akting melalui film horor berjudul Kalian Pantas Mati.
Dia pun membeberkan hal yang membuatnya ketagihan untuk berakting kembali.
"Ini hal baru dan enggak pernah aku perdalam, aku sangat ketagihan," ujar Gabriela Margareth Warouw di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Rabu (24/8).
Perempuan 24 tahun itu mengaku ingin mengeksporasi dunia akting lebih jauh lagi.
Dia juga ingin mencoba berakting untuk genre film lainnya.
"Ini baru film horor, kan, mungkin aku penasaran di film drama, romance, atau thriller karena itu sisi yang belum pernah aku temukan dan pelajari sebelumnya," kata Gaby.
Dia pun membeberkan peran yang ingin dicobanya nanti.
Gabriela Margareth Warouw atau dikenal Gaby eks JKT48, mengaku ketagihan berakting.
- Syuting Film Sorop, Para Pemain Mengaku Mandi Air Garam, Kenapa?
- Kembali Berkarya Setelah Bebas dari Penjara, Ferry Irawan Bilang Begini
- Desa Mati The Movie Rilis Official Poster, Bakal Tayang 2024 Mendatang
- Terungkap, Ini Alasan Lulu Tobing Tolak Main di Film Ini, Oalah
- Demi Film Bayi Ajaib, Adipati Dolken Belajar Bahasa Portugis
- Belum Kepikiran untuk Kembali Menyanyi, Gaby Eks JKT48: Kurang Percaya Diri