Ketahuan! Ini Pilihan Messi dan Ronaldo di Ballon d'Or

jpnn.com - ZURICH – Sebagai kapten negaranya masing-masing, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo punya hak memilih pemain dalam voting Ballon d’Or. Dua megabintang itu sama-sama memilih pemain dari klubnya masing-masing.
Messi memilih para bintang Barcelona. Yakni, Luis Suarez, Neymar dan Andres Iniesta. Sedangkan Ronaldo memberikan suara untuk tiga bintang Real Madrid, yaitu Karim Benzema, James Rodriguez dan Gareth Bale.
Namun, ketiganya gagal masuk dalam top three pemain terbaik. Tak hanya Messi dan Ronaldo, semua kapten negara juga berhak memberikan suaranya. Kapten Jerman Bastian Schweinsteiger memilih Manuel Neuer.
BACA: Ini Yang Bikin Ronaldo Iri Banget Pada Messi
Sedangkan kapten Polandia Robert Lewandowski juga segendang sepenarian dengan Schweinsteiger. Di sisi lain, kapten Inggris Wayne Rooney memilih Messi, Ronaldo dan Thomas Muller. (jos/jpnn)
ZURICH – Sebagai kapten negaranya masing-masing, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo punya hak memilih pemain dalam voting Ballon d’Or.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Australia vs Timnas Indonesia: Hanya 1 Keinginan Thom Haye
- Pesan Erick Thohir untuk Garuda Muda di Piala Asia U-17: Tunjukkan Permainan Terbaik
- Demi Timnas Indonesia, Dewa United Lepas Sjoerd Woudenberg
- Atletico Madrid vs Barcelona, Hansi Flick: Mereka Memiliki Tim yang Fantastis
- Percasi Gelar Kejuaraan Catur Cepat untuk Lahirkan Grandmaster Baru
- Hasil Kualifikasi MotoGP Argentina: Marc Marquez Ukir Torehan Spesial