Ketahuilah, Sri Sultan Sudah Duluan Foto dengan Presiden
jpnn.com, JAKARTA - Peristiwa pengadangan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan oleh Paspampres ketika penyerahan trofi Piala Presiden pada Sabtu lalu, “digoreng” jadi bahan hoaks oleh sejumlah netizen.
Lewat sebuah foto di sebuah acara, Presiden Joko Widodo disebut mengacuhkan Sri Sultan Hamengkubuwono X.
”Jangankan Anies yg diabaikan, bahkan seorang raja di tanah Jawa merasakan hal yang sama. Apa artinya??”.
Begitu status yang ditulis akun fan page Facebook Hendri Boizardi pada 19 Februari 2018.
Status itu disertai unggahan foto Jokowi sedang berfoto bersama Dahnil Anzar Simanjuntak (ketua umum PP Pemuda Muhammadiyah), Yaqut Cholil Quomas atau Gus Yaqut (ketua umum PP GP Ansor), serta Imam Nahrawi (menteri pemuda dan olahraga).
Banyak yang percaya dengan unggahan Hendri Boizardi tersebut. Hingga ada lebih dari 8.000 pengguna Facebook yang latah ikut membagikan unggahan itu.
Padahal, fakta di lapangan tidak sesuai dengan tulisan yang diunggah Hendri Boizardi.
Melalui percakapan WhatsApp, Gus Yaqut mengatakan bahwa foto tersebut spontanitas.
Foto yang menyebar itu menyebut Presiden Jokowi mengacuhkan Sri Sultan Hamengkubuwono X. Padahal faktanya tidak demikian.
- Tak Ingin Hoaks Merambah ke Pelajar, AKP Sumaryadi Datangi SMAN 1 XIII Koto Kampar
- Ramai Keluhan Soal Miras, Sultan Minta Bupati dan Wali Kota Turun Tangan
- Kapolres Siak Motivasi Pelajar di Dayun, Ingatkan Bahaya Hoaks-Pentingnya Pilkada Damai
- Polresta Pekanbaru Edukasi Pelajar tentang Pilkada Damai, Jangan Terpengaruh oleh Hoaks
- 5 Berita Terpopuler: Pendaftaran PPPK 2024 Bermasalah Lagi, Website SSCASN Susah Diakses, Serbaironi
- Beredar Selebaran Hoaks Terkait Paslon Wali Kota Pekanbaru, Kompol Bery Bilang Begini