Keterangan JK dan Antasari Diyakini Tuntaskan Century
Rabu, 05 September 2012 – 14:54 WIB
JAKARTA -- Tim Pengawas Century di DPR, berharap dengan keterangan yang akan diberikan mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla dan bekas Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar, dapat membantu menuntaskan kasus bailout yang diduga merugikan negara triliunan rupiah itu.
Hal itu dikatakan Pimpinan Timwas Century di DPR, Pramono Anung, usai memimpin rapat internal Timwas Century di DPR, Selasa (5/9), di gedung parlemen, di Jakarta. Dia menegaskan, keterangan dari kedua saksi tersebut dapat menuntaskan persoalan bailout Century. Menurutnya, JK dan Antasari menyampaikan ada pertemuan sebelum bailout itu. "Karena orang ini mengetahui bailout Century," kata Pramono.
Bekas Sekretaris Jendral PDI Perjuangan, itu menegaskan nantinya materi dari hasil pemeriksaan JK dan Antasari akan diserahkan ke aparat penegak hukum untuk ditindaklanjuti.
"Akan dilakukan kroscek ke aparat penegak hukum," kata pria yang karib disapa Pramono itu.
JAKARTA -- Tim Pengawas Century di DPR, berharap dengan keterangan yang akan diberikan mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla dan bekas Ketua Komisi Pemberantasan
BERITA TERKAIT
- DPP KNPI: Pemuda Mitra Strategis Pemerintah untuk Mewujudkan Swasembada Energi dan Pemanfaatan EBT
- Mensos Temukan 1 Keluarga Penyandang Disabilitas di Surabaya Tak Terima PKH
- Pj Gubernur PBD Ingatkan ASN Agar Tidak Bermental Seperti Bos yang Minta Dilayani
- Sampaikan Orasi Ilmiah di Untirta, Mendes PDT Minta Sarjana Balik ke Desa
- Prabowo Tegaskan Indonesia Mendukung Perdagangan Terbuka dan Adil
- Mentras Iftitah Bersilaturahmi ke Eks Mentrans AM Hendropriyono