Ketika Artis Cantik Ini Dinikahi Bos NET. TV
jpnn.com - JAKARTA - Artis cantik Gista Putri, 28, telah melepas masa lajangnya. Perempuan kelahiran 2 Agustus 1987 itu dipersunting oleh kekasihnya, CEO Net Mediatama (NET. TV) Wishnutama Kusubandio, 39, Sabtu (19/9).
Akad nikah berlangsung dengan khidmat di Plataran Dharmawangsa, Jakarta Selatan. Dalam foto-foto yang diunggah di media sosial, Gista tampak anggun dalam balutan kebaya simpel yang berwarna putih.
Riasan minimalis menambah sempurna penampilan bintang serial televisi The East itu. Di sebelahnya, Wishnutama gagah dalam balutan beskap yang berwarna senada dengan busana Gista.
Menurut make-up artist Ryan Ogilvy, yang merias Gista, perempuan asal Kuningan itu tidak meminta riasan yang macam-macam.
"Dia cuma bilang mau di-make-up ala Ryan Ogilvy. Dan riasanku memang cenderung natural tapi menonjolkan struktur wajah aslinya," kata Ryan kepada Jawa Pos saat dihubungi kemarin (20/9).
Tanpa banyak contouring dan shading, make-up artist langganan artis papan atas tanah air itu tetap bisa memberikan kesan anggun dan cantik.
Tatanan rambut yang agak messy menjadi ciri khas Ryan. Tatanan itu disukai Gista. Menurut Ryan, dirinya dan Gista sudah lama kenal dan sering berkerja sama. Karena itu, dia cukup mengenal karakter riasan yang disukai kliennya tersebut.
Terkait dengan pernikahan Gista dan Wishnutama, sebagai teman, Ryan mengaku tidak banyak tahu. Menurut dia, saat meminta tolong untuk merias, Gista hanya bilang hendak menikah.
JAKARTA - Artis cantik Gista Putri, 28, telah melepas masa lajangnya. Perempuan kelahiran 2 Agustus 1987 itu dipersunting oleh kekasihnya, CEO Net
- Ayu Ting Ting: Semoga Jadi Tahun yang Penuh dengan Keberkahan
- Ramalan Roy Kiyoshi di 2025, Sejumlah Artis Terlibat Kasus Pencucian Uang
- 3 Berita Artis Terheboh: Curhat Aurelie Moeremans, Vonis Harvey Moeis Jadi Sorotan
- Akad Nikah Ulang, Rizky Febian dan Mahalini Akhirnya Resmi Jadi Pasutri
- Resolusi 2025: Dede Sunandar Berharap Bisa Lebih Baik
- Vonis Harvey Moeis Jadi Sorotan, Penegak Hukum Harus Turun Tangan