Ketika Din Syamsuddin Kunjungi Antasari Azhar di Lapas Tangerang
Ngaku Masuk Muhammadiyah, Antasari Akan Diberi Kartu Anggota
Sabtu, 24 September 2011 – 08:08 WIB
Din mengakui, dirinya tak bisa memberikan pembelaan seperti yang dilakukan Jimly Asshiddiqie. Jimly, kata Din, memberikan banyak pandangan hukum terhadap posisi Antasari. Mantan ketua Mahkamah Konstitusi (MK) itu bahkan menegaskan bahwa Antasari adalah korban peradilan sesat. "Kalau Pak Jimly bilang Pak Antasari korban peradilan sesat, saya bisa mengatakan istilah agamanya, Pak Antasari korban kezaliman," ungkapnya.
Dia menganggap, mantan Kapuspenkum Kejaksaan Agung itu diseret dalam kasus hukum karena melawan arus kekuasaan. Antasari, kata dia, telah mengganggu kenyamanan pihak-pihak tertentu sehingga harus disingkirkan. "Tuhan pasti tahu bahwa Pak Antasari terzalimi," ujarnya.
Kepada Antasari, Din berjanji mengadakan diskusi publik tentang dia. Buku Testimoni Antasari untuk Hukum dan Keadilan akan dibedah dengan mengundang sejumlah tokoh. "Itu jelas akan kami agendakan untuk mengungkap mengapa Pak Antasari diperkarakan dan kira-kira siapa pihak-pihak yang tak nyaman dengan beliau," tegasnya. (c5/kum)
Ketua PP Muhammadiyah Din Syamsuddin membesuk Antasari Azhar di Lapas Kelas I Tangerang kemarin (23/9). Mereka menyantap bareng nasi bungkus. Keduanya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Eling Lan Waspada, Pameran Butet di Bali untuk Peringatkan Melik Nggendong Lali
- Grebeg Mulud Sekaten, Tradisi yang Diyakini Menambah Usia dan Menolak Bala
- AKBP Condro Sasongko, Polisi Jenaka di Tanah Jawara
- MP21 Freeport, Mengubah Lahan Gersang Limbah Tambang Menjadi Gesang
- Sekolah Asrama Taruna Papua, Ikhtiar Mendidik Anak-anak dari Suku Terpencil Menembus Garis Batas
- Kolonel Zainal Khairul: Pak Prabowo Satuan Khusus, Saya Infanteri dari 408