Ketika Kaum Waria Jakarta Gelar Doa Natal Bersama
Tampilkan Kesaksian Jemaat yang Pulih Jadi Laki-Laki
Rabu, 15 Desember 2010 – 00:00 WIB

Para Waria yang didapuk menjadi penari dalam Misa Natal di Gereja Aba Love, Jakarta. Foto: Tri Mujoko Bayuaji/Jawa Pos
Nani tidak ingat berapa waria yang sudah dipulihkan kembali menjadi laki-laki selama dua tahun ini. Namun, yang pasti, sudah ada dua mantan waria yang menjalani pengangkatan silikon di payudaranya. "Ada yang sudah berkumpul kembali dengan keluarganya di Surabaya," ujar perempuan asal Semarang itu. Para waria yang sudah pulih tersebut kini membentuk perkumpulan bernama Komunitas Pria Sejati.
Salah seorang waria yang sudah kembali normal itu adalah Bresman Tobing. Mantan waria berusia 40 tahun tersebut memberikan kesaksian di depan jemaat dalam acara pra-Natal Minggu sore itu. Dia menyatakan bersyukur telah diterima kembali oleh keluarganya di Medan.
"Natal nanti saya bisa pulang untuk bertemu keluarga saya," ujar Bresman dengan nada bicara yang sudah tidak kemayu. Pria tinggi besar itu mengenakan kaus dan celana jins layaknya pria normal.
Dua tahun lalu, Bresman masih menggunakan nama Citra. Kala itu, dia masih sering diminta tampil sebagai bintang tamu dalam berbagai kegiatan yang melibatkan waria. "Lihat, itu saya dulu," kata Bresman menunjukkan cuplikan video dirinya yang tengah memeragakan busana.
Komunitas waria Jakarta mengadakan acara doa bersama menjelang Natal. Mereka tidak hanya mengasah rohani, tapi juga membuka jalan baru untuk pulih
BERITA TERKAIT
- Musala Al-Kautsar di Tepi Musi, Destinasi Wisata Religi Warisan Keturunan Wali
- Saat Hati Bhayangkara Sentuh Kalbu Yatim Piatu di Indragiri Hulu
- Kontroversi Rencana Penamaan Jalan Pramoedya Ananta Toer, Apresiasi Terhalang Stigma Kiri
- Kisah Jenderal Gondrong ke Iran demi Berantas Narkoba, Dijaga Ketat di Depan Kamar Hotel
- Petani Muda Al Fansuri Menuangkan Keresahan Melalui Buku Berjudul Agrikultur Progresif
- Setahun Badan Karantina Indonesia, Bayi yang Bertekad Meraksasa demi Menjaga Pertahanan Negara