Ketika Pak Jokowi Terlihat Hangat Bersama Rizal Ramli

jpnn.com - PRESIDEN Joko Widodo bersama Menteri Koordinator Maritim dan Sumber Daya Rizal Ramli terlihat begitu serius membicarakan sesuatu di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Jumat (11/9).
Sebelum bertolak ke Timur Tengah tadi pagi, Jokowi sempat membisikkan sesuatu kepada Rizal. Lalu apa isi pembicaraan tersebut?
"Wah, kalau yang itu tidak bisa diungkapkan ya," jawab Rizal menjawab pertanyaan awak media di Gedung BPPT, Jakarta, Jumat (11/9).
Pria yang semasa muda pernah memimpin gerakan mahasiswa 78 tersebut hanya mengatakan, Jokowi meninggalkan Indonesia selama 5 hari ke depan dengan hati gembira.
"Intinya pak presiden (Jokowi) lagi happy. Lagi bergembira, moodnya lagi bagus. Tadi dia bicara bercanda-canda saja, obrolannya asik kok," urai Rizal. (chi/jpnn)
PRESIDEN Joko Widodo bersama Menteri Koordinator Maritim dan Sumber Daya Rizal Ramli terlihat begitu serius membicarakan sesuatu di Bandara Halim
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pegadaian Turut Wujudkan Keberlanjutan Energi & Air Bersih di Batam
- BPS Ungkap Penyebab Turunnya Angka Penumpang Angkutan Udara di Kepri
- Koalisi Sipil Yakin Kepemimpinan Baru di Pertamina Bisa Perbaiki Tata Kelola Perusahaan
- Pendakian Puncak Cartensz Dihentikan Sementara Setelah 2 Pendaki Dinyatakan Tewas
- Imbas Banjir, 1.229 Warga Jakarta Mengungsi, Ada di Ruko Pinggir Jalan
- Pasangan Suami Istri Dilaporkan Terseret Banjir Bandang di Bogor