Ketika Sang Jenderal Bikin Suasana ‘Sersan’ di Ruang Arjuna
jpnn.com - KAMIS (4/8) siang, suasana di ruang Arjuna, Kantor Kemenko Politik Hukum dan Keamanan terasa lain. Gelak tawa sesekali menggema di Kantor yang berada di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat itu. Apa gerangan?
FRIEDERICH BATARI - Jawa Pos National Network (JPNN.com) - Jakarta
Adalah Jenderal TNI (Purn) Wiranto berbagi kisah dan pengalaman uniknya saat menerima kunjungan silaturahmi pimpinan Jawa Pos Group. Tampak hadir di antaranya Margiono dan Auri Jaya serta beberapa pimpinan media Jawa Pos Group.
Sang jenderal yang pernah menjabat Menhankam/Pangab dan Menko Polkam 17 tahun lalu itu, sempat menyinggung tentang alasan dirinya kembali menerima jabatan sebagai menteri. Mengenai hal ini, akan diulas pada tulisan berikutnya.
Yang menarik, saat mengawali pertemuan, Wiranto menginginkan suasana tidak terlalu kaku. "Kita bikin suasana Sersan,” katanya sembari menambahkan, “Sersan itu serius tapi santai."
Begitulah Sang Jenderal mengawali pertemuan yang berlangsung hampir dua jam itu. Banyak kisah unik terucap. Mulai dari pengalamannya mengawal empat presiden hingga merintis restoran madu cobra.
"Perlu Anda ingat, mungkin saat ini, saya satu-satunya menteri yang pernah mengawal empat presiden,” katanya.
Ia menyebut Presiden Soeharto, Habibie, Gus Dur, dan Presiden Jokowi. Saat era Presiden Megawati, Wiranto mengaku mengawalnya dari luar, alias tidak berada di jajaran kabinet.
- Rumah Musik Harry Roesli, Tempat Berkesenian Penuh Kenangan yang Akan Berpindah Tangan
- Batik Rifaiyah Batang, Karya Seni Luhur yang Kini Terancam Punah
- 28 November, Masyarakat Timor Leste Rayakan Kemerdekaan dari Penjajahan Portugis
- Eling Lan Waspada, Pameran Butet di Bali untuk Peringatkan Melik Nggendong Lali
- Grebeg Mulud Sekaten, Tradisi yang Diyakini Menambah Usia dan Menolak Bala
- AKBP Condro Sasongko, Polisi Jenaka di Tanah Jawara