Ketika Setiap Pertandingan Makin Krusial
Hitung-hitungan Memasuki Pekan-pekan Terakhir ISL 2010
Sabtu, 01 Mei 2010 – 11:07 WIB
SEJUMLAH kompetisi sepakbola di berbagai belahan dunia, memasuki Mei ini pada dasarnya kian memasuki masa krusialnya. Di Eropa misalnya, yang bisa disebut sebagai kiblatnya sepakbola dunia, persaingan masih saja ketat terjadi di Liga Italia Serie A, La Liga Spanyol, maupun di Premier League Inggris. Terutama dengan pertandingan tersisa yang tinggal hitungan jari sebelah tangan. Demikian juga halnya dengan di tanah air sendiri, khususnya di jalur kompetisi bergengsi Liga Super Indonesia alias Indonesia Super League (ISL). Namun kenyataannya, Persipura justru mampu mengalahkan Arema dengan skor 4-1 yang sangat meyakinkan, dalam laga di Stadion Mandala, Jayapura itu. Hasil tersebut memang belum membuat Arema tergusur sebagai pemuncak klasemen. Tapi, jarak antara poin Arema di puncak dan Persipura di peringkat kedua kontan jadi semakin dekat. Kini, Arema mengoleksi 60 poin, atau hanya terpaut empat poin dari Persipura yang mengoleksi nilai 56.
Terlepas dari berbagai kontroversi yang masih saja terjadi, baik dalam hal penyelenggaraan, penegakan aturan, keberadaan dan tindak-tanduk suporter sepakbola negeri ini, atau bahkan berbagai kritik yang senantiasa dilayangkan, pertandingan demi pertandingan seru terus berjalan. Kini bahkan, bisa dikatakan sudah memasuki momen-momen akhirnya, dengan menyisakan antara 3-5 pertandingan masing-masingnya, untuk dijalani oleh 18 kontestan ISL 2009-2010. Adalah dua tim teratas di klasemen saat ini, Arema dan Persipura, yang masih berpeluang dan saling bersaing menggapai juara.
Baca Juga:
Sebenarnya, laga vital kedua tim tersebut pada Sabtu (24/4) pekan lalu, bisa disebut sebagai persimpangan perjalanan ISL musim ini. Seandainya Arema mampu mencuri satu poin saja, beban untuk memastikan juara mungkin akan lebih ringan bagi klub kebanggaan Kota Malang itu. Hal itu tidak semata-mata terjadi karena Arema menambah poin. Namun lebih dari itu, hasil seri saja bisa membuat perhitungan poin maksimal Persipura bergeser, yang jelas akan berpengaruh pada daya saing tim asal Jayapura itu dalam perebutan gelar juara.
Baca Juga:
SEJUMLAH kompetisi sepakbola di berbagai belahan dunia, memasuki Mei ini pada dasarnya kian memasuki masa krusialnya. Di Eropa misalnya, yang bisa
BERITA TERKAIT
- Reaksi Kecewa Pieter Huistra Seusai Borneo FC Takluk dari Persib, Singgung Wasit
- Petrokimia Gresik Berhasil Mempertahankan Gelar Juara Livoli Divisi Utama
- Haaland Puji Guardiola: Dia Manager Terbaik di Dunia
- Persib Bandung Vs Borneo FC Berakhir Dramatis, Cek Klasemen Liga 1
- Dukung IOAC 2024, Taufik Hidayat Berikan Atensi Lebih kepada Renang Indonesia
- Technogym & MOIE Hadirkan Nuansa Elegan dalam Kebugaran