Ketika Staf Bulog Gelagapan di Depan Menteri Amran
Kamis, 09 Maret 2017 – 23:50 WIB
jpnn.com, PURWOREJO - Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman mengunjungi Gudang Bulog Baru (GBB) di Purworejo, Jawa Tengah, Kamis (9/3).
Kunjungan tersebut salah satu agenda Amran di Jawa Timur, Jawa Tengah, dan Jawa Barat.
Dalam kesempatan itu, Amran sempat meminta penjelasan salah satu karyawan di Bulog Purwarejo bernama Anas Heri Kurniawan.
Amran mempertanyakan alasan gudang tidak penuh gabah.
"Ini kenapa tidak penuh? Inikan musim panen," tanya Amran.
Anas sempat memberi penjelasan berbelit terkait hal tersebut.
Amran kemudian menanyakan nama Direktur SDM dan Umum Perum Bulog.
"Bapak tahu, siapa nama Direktur SDM Bulog?" tanya Amran.
Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman mengunjungi Gudang Bulog Baru (GBB) di Purworejo, Jawa Tengah, Kamis (9/3).
BERITA TERKAIT
- Pelaku Usaha Harapkan Prabowo Bentuk Badan Otoritas Sawit
- Jadi Mitra Strategis Kementan, Kementrans Siap Bantu Penyediaan Tenaga Kerja
- DWP Kementan Memperkuat Peran Strategisnya Sejalan dengan Visi Indonesia Emas 2045
- Baharkam Polri Siapkan Pilot Project Peningkatan Komoditas Jagung di Cianjur
- Dukung Ketahanan Pangan, Kementan Bagikan Ribuan Benih Buah di CFD Bekasi
- KPK Dalami Proses PBJ Pengolahan Karet di Kementan