Ketinggalan Pesawat, Menpora Gagal Nonton Timnas
jpnn.com - JAKARTA- Menpora Imam Nahrawi mengungkapkan alasannya batal terbang ke Solo, Jateng, untuk menonton Timnas secara langsung di Stadion Manahan, Selasa (9/6) malam. Dia ternyata ketinggalan pesawat.
Saat berangkat dari Kemenpora, Selasa siang, Menpora terlebih dulu membuka kegiatan lomba Billiard. Saat akan menuju ke Bandara Soekarno-Hatta, dia terjebak macet panjang.
"Tadi nggak terkejar pesawatnya, sudah terlalu mepet. Macetnya luar biasa, kejar pesawat berikutnya, waktunya sampai Solo sudah lewat pertandingannya," kata Imam saat ditemui di sela-sela nonton Timnas bareng wartawan di rumah dinasnya.
Meski demikian, dia tak mau melewatkan memberikan dukungan kepada skuat Garuda. Karena itu, dia langsung mengundang wartawan untuk nonton bareng di rumahnya.
"Saya ingin melihat bagaimana Timnas setelah reformasi yang dilakukan selama ini," paparnya. (dkk/jpnn)
JAKARTA- Menpora Imam Nahrawi mengungkapkan alasannya batal terbang ke Solo, Jateng, untuk menonton Timnas secara langsung di Stadion Manahan, Selasa
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Live Streaming Semifinal Australian Open 2025, Final Impian?
- Liga Champions: Reaksi Guardiola Seusai Manchester City Dikalahkan PSG
- Preview Malmo vs FC Twente: Kans Kembalinya Mees Hilgers?
- MotoGP 2025: Dua Rider Tim Valentino Rossi Tiba di Indonesia, Ada Agenda Apa?
- Persib Bandung Pincang saat Bertandang ke Kandang Arema FC
- Kabar Baik Menghampiri Persib Bandung Menjelang Jumpa Arema FC