Ketua BK DPD Optimistis Maju di Pemilu 2019 Lewat NasDem
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Badan Kehormatan Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (BK DPD RI) Mervin Sadipun Komber optimistis bisa maju calon anggota DPR RI pada Pemilu 2019 lewat Partai Nasional Demokrat (NasDem).
“Saya optimistis bisa maju sebagai calon anggota DPR RI dari Partai Nasdem daerah pemilihan Papua Barat,” kata Mervin kepada wartawan di Jakarta, Senin (23/4) malam.
Menurut Mervin, keyakinan tersebut berdasarkan diskusi dan komunikasi dengan DPP Partai Nasdem serta proses yang telah berjalan.
Mervin menganggap Nasdem selama ini komitmen untuk melawan praktik korupsi sehingga tentu akan mencari figur yang terbebas dari kasus korupsi.
Terpisah, Tokoh Masyarakat Papua Barat, Marthen Luter Siwana mendukung rencana Mervin untuk maju sebagai calon anggota DPR RI dari Nasdem.
“Beliau (Mervin, red) adalah politisi yang berpengalaman,” kata Marthen.
Menurut Marthen, Mervin merupakan salah satu figur potensial dari wilayah selatan Papua Barat. Karena itu, jika Mervin maju sebagai calon anggota DPR maka akan mendapat dukungan luas dari masyarakat.(fri/jpnn)
Mervin menganggap Nasdem selama ini komitmen untuk melawan praktik korupsi sehingga tentu akan mencari figur yang terbebas dari kasus korupsi.
Redaktur & Reporter : Friederich
- NasDem DKI Menolak Tegas Wacana Retribusi Kantin Sekolah
- Harapkan Semua Target Prolegnas 2025 Tercapai, Sultan Siap Berkolaborasi dengan DPR dan Pemerintah
- Malam yang Tegang, Massa Pendukung Paslon Saling Serang
- Sultan dan Beberapa Senator Rusia Membahas Kerja Sama Pertahanan dan Pangan
- Surya Paloh Tegaskan tak Mungkin jadi Ketua Umum NasDem Sepanjang Masa
- Terima Kunjungan Utusan Partai Nahdhoh Tunisia, Sultan: Lembaga Parlemen Adalah Roh Demokrasi