Ketua Dewan Puji Gebrakan Kapolrestabes Makassar Tekan Angka Kriminilitas

Ketua Dewan Puji Gebrakan Kapolrestabes Makassar Tekan Angka Kriminilitas
Ilustrasi - Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Budi Haryanto bersama Forkopimda memusnahkan 940 anak panah dan busur hasil serahan organisasi pemuda Batalyon 120 (B120) Kota Makassar, di Mapolrestabes Makassar, Selasa (13/9/2022). Foto: Istimewa

"Memang, tantangan di Kota Makassar dari dulu adalah perang kelompok, kemudian geng motor. Dilihat dalam tiga sampai enam bulan terakhir ini turun sekali," ujar Rudianto.

Rudianto lebih lanjut mengatakan DPRD Makassar bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) selama ini sangat fokus terhadap isu-isu gangguan kamtibmas.

Karena itu, sangat mendukung setiap gebrakan yang dilakukan Kombes Budi.

"Jadi, saya apresiasi Pak Kapolres, membantu pemerintah kota, pemerintah provinsi."

"Kalau ada kemudian penyelewengan, itu penilaian subyektif. Mungkin karena belum tahu saja. Padahal kalau tahu, ini luar biasa manfaatnya."

"Makanya, Pak Kapolrestabes jalan terus, kami dukung terus, karena langkah-langkah bapak luar biasa menjaga kemanan dan ketertiban di Kota Makassar," kata Rudianto. (gir/jpnn)

Ketua DPRD memuji gebrakan yang dilakukan Kapolrestabes Makassar dalam menekan angka kriminalitas.


Redaktur & Reporter : Kennorton Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News