Ketua DKJ: LGBT Bukan Penyakit Kejiwaan

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Dewan Kesenian Jakarta (DKJ) Irawan Karseno menegaskan, LGBT bukan penyakit kejiwaan. Itu sebabnya tidak selayaknya LGBT dijadikan sebagai golongan teranulir.
"Kenapa ada LGBT, karena ada kromosomnya yang menonjol. Misalnya, dia terlahir laki-laki, tapi kromosom perempuan yang lebih kuat sehingga dia menyukai laki-laki. Lagi pula yang mengharuskan laki-laki menyukai perempuan kan ajaran agama tertentu," ujar Irawan kepada JPNN, di sela-sela National Workshop on the Periodic Reporting of the UNESCO 2005 Convention on the Protection and Promotion of the Diversity of Cultural Expressions di Jakarta, Selasa (1/3).
Dia menambahkan, apa yang dikatakan masyarakat tentang LGBT adalah penyakit kejiwaan, salah besar. WHO sendiri sudah menyatakan LGBT bukan penyakit kejiwaan tapi sudah ada sejak yang bersangkutan lahir.
"Saya menyesalkan berbagai pendapat masyarakat tentang LGBT, yang membuat kaum LGBT semakin tersudutkan dan menyembunyikan identitasnya," tandasnya. (esy/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Konsisten Terapkan Tata Kelola yang Baik, Tugu Insurance Kantongi Sertifikasi Ini
- IKA UB 2025 Kumpulkan Donasi Rp 1 Miliar untuk Dana Abadi Kampus Saat Berhalalbihalal
- Gelar Halalbihalal Nasional, Alumni Universitas Janabadra Teguhkan Semangat Kampus Kebangsaan
- Peringati Hari Kartini, BEM UNUSIA Soroti Kontribusi Perempuan Dalam Pembangunan Nasional
- Kebakaran di Pekanbaru Dapat Dikendalikan Berkat Respons Cepat Dirjen Bina Adwil
- Bocah 10 Tahun Diterkam Buaya Saat Berenang di Sungai Sangatta