Ketua DPD Enggan Kembalikan Mobil Dinas
Selasa, 05 Januari 2010 – 15:15 WIB
Ketua DPD Enggan Kembalikan Mobil Dinas
JAKARTA - Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Irman Gusman enggan mengembalikan mobil dinas (mobdin) yang sudah dikuasakan kepadanya. Mobil Toyota Camry Royal Saloon senilai Rp 1,3 miliar itu tetap akan digunakannya, meskipun mendapat sorotan baik dari internal lembaga yang dipimpinnya maupun dari luar DPD sendiri.
Irman beralasan bahwa fasilitas yang tergolong mewah itu tidak akan ia tolak karena merupakan pemberian. Pihaknya katanya, juga ingin menjaga hubungan sesama lembaga tinggi negara.
Baca Juga:
"Fasilitas ini kan hanya diberikan. Kami juga ingin menjaga hubungan antar lembaga," kata Irman menanggapi pertanyaan dari Rahmat Shah, anggota DPD asal Sumatera Utara, dalam rapat paripurna di Gedung Nusantara V, Senayan, Jakarta, Selasa (5/1).
Dalam kesempatan itu, Rahmat menanyakan sikap Irman, terkait dengan sikap Wakil Ketua DPD La Ode Ida yang sudah mengembalikan mobil bagiannya ke Sekretariat Jenderal DPD, Senin (4/1), untuk diteruskan ke Sekretariat Negara. Menurut Rahmat pula, sikap yang dilakukan La Ode Ida itu perlu diapresiasi.
JAKARTA - Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Irman Gusman enggan mengembalikan mobil dinas (mobdin) yang sudah dikuasakan kepadanya. Mobil Toyota
BERITA TERKAIT
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur
- 165 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek saat Libur Panjang 2025
- ISNU Gelar Fun Walk dan Menanam Satu Juta Pohon untuk Masa Depan Bumi