Ketua DPD Hibur Anak-Anak Korban Banjir Rawajati
Minggu, 20 Januari 2013 – 14:51 WIB
JAKARTA - Ketua Dewan Perwakilan Daerah Irman Gusman menyambangi korban banjir di Rawajati, Kalibata, Jakarta Selatan, Minggu (20/1) siang. Dalam kesempatan itu Irman dan rombongan DPD memberikan bantuan logistik kepada para korban banjir di salah satu lokasi terparah di Jakarta itu. Dalam kesempatan itu DPD memberikan bantuan kepada korban berupa air mineral, mie instant, roti, biskuit, kopi, teh, gula pasir, tikar, selimut, handuk, celana dalam laki dan perempuan, pasta gigi, sabun mandi, lotion anti nyamuk, susu dan bubur bayi, pampers dan pembalut. Semua bantuan didistribusikan di tiga wilayah yang terendam banjir yakni pengungsian di Kalibata, Pesing, Daan Mogot dan Kampung Rawa Buaya.
Irman bersama Sekretaris Jenderal DP Siti Nurbaya meninjau Sungai Ciliwung yang berada di bawah jembatan Kalibata itu. Terpantau banyak korban banjir yang mengungsi di bawah jembatan, tak terkecuali anak-anak.
Baca Juga:
Irman pun sempat menghibur dengan mengajak anak-anak korban banjir bernyanyi bersama. Lagu yang dinyanyikan anak-anak pada kesempatan itu adalah "Balonku". Selain mencoba menghibur, Irman juga mendengar keluh kesah para korban banjir.
Baca Juga:
JAKARTA - Ketua Dewan Perwakilan Daerah Irman Gusman menyambangi korban banjir di Rawajati, Kalibata, Jakarta Selatan, Minggu (20/1) siang. Dalam
BERITA TERKAIT
- Pilkada 2024 Telah Usai, Ketua LUIS Ingatkan Umat Muslim Jangan Terprovokasi Hoaks
- Benny Sabdo: Bawaslu Awasi Melekat Rekapitulasi Suara Pilgub Jakarta 2024
- Pilgub Banten 2024: Bu Airin Kalah 2-6 dari Pak Andra, Ini Perinciannya
- AKBP Kuswara Minta Bantuan Polda setelah Puncak Jaya Sempat Membara
- Real Count Pilkada Purwakarta 2024: Anne Ratna Mustika Berat, Lihat Itu Aksi Dedi Mulyadi
- Optimistis Pilkada Jakarta 2 Putaran, BePro Siap All Out Menangkan Ridwan Kamil-Suswono