Ketua DPD RI Terima Demokrasi Award
jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPD RI Oesman Sapta menerima audiensi jajaran Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat Bidang Luar Negeri, pengurus Serikat Media Siber Indonesia (SMSI), sekaligus menerima "Democracy Award” bersama Journalists’ Association of Korea (JAK) di Nusantara III Senayan Jakarta, Kamis(23/8).
Penyerahan Demokrasi Award tersebut disaksikan Presiden Pers Korea Selatan sekaligus rombongan jurnalis dari Korea.
“Hubungan Indonesia dengan Korea sangat baik dan Indonesia hanya melihat ke depan tidak lagi melihat masa lalu dengan Korea,” ucap Oesman pada pertemuan tersebut.
Pada kesempatan tersebut, Ketua DPD menceritakan pengalaman sudah 5 kali berkunjung ke Korea dan pernah mengunjungi suatu terowongan kebawah kedalaman 1km yang menghubungkan antara Korea Selatan dan Korea Utara.
Pada saat yang sama rombongan delegasi jurnalis Korea juga membawakan cinderamata berupa sepasang patung hiasan keramik kecil lambang kemakmuran dan mendoakan semoga Ketua DPD RI sehat terus.
“Ini pertama kali nya kita menerima kunjungan delegasi jurnalis dari negara lain, saya harap para jurnalis Korea yang datang ke Indonesia akan menceritakan betapa bagusnya Indonesia dan bisa membawa lebih banyak lagi orang Korea ke Indonesia," tutur Oesman.
Delegasi Korea berharap kunjungan ini bukanlah kunjungan pertama ke Indonesia, tetapi awal dari ratusan kunjungan baik dari Indonesia ke Korea begitupun selanjutnya.(adv/jpnn)
Ketua DPD RI Oesman Sapta menerima audiensi jajaran Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat Bidang Luar Negeri, pengurus Serikat Media Siber Indonesia
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Nono Sampono Beri Bantuan Peralatan Sekolah Bahari di Leihitu
- DPD akan Kawal RUU Cipta Kerja agar Tidak Merugikan Daerah
- Percepat Pembangunan Pacitan, Bupati Minta Dukungan DPD RI
- DPD RI Akan Gelar Seminar Pencegahan KKN Pada Penyelenggaraan Pemda
- Rapat dengan Menteri PUPR, Komite II Minta Infrastruktur Daerah segera Dibangun
- La Nyalla Siap Bekerja Keras Membantu Bu Khofifah