Ketua DPR Akui Pernyataan Oposisi Ada Benarnya

Ketua DPR Akui Pernyataan Oposisi Ada Benarnya
Ketua DPR Akui Pernyataan Oposisi Ada Benarnya
JAKARTA - Ketua DPR Marzuki Alie mengakui ada beberapa substansi yang disampaikan oleh partai oposisi di DPR mengandung kebenaran yang faktual dan itu menuntut perhatian semua pihak.

"Ada sejumlah hal yang disampaikan oposisi yang secara substansi mengandung kebenaran dan kita tidak boleh tutup mata terhadap itu," kata Marzuki Alie, di sela-sela Rapat Paripurna DPR membahas APBNP 2013, di gedung DPR, Senayan Jakarta, Senin (17/6).

Masalah pembangunan dan perbaikan infrastruktur misalnya, menurut Marzuki, memang tidak ada progressnya yang jalan. Padahal DPR sudah berulangkali mengingatkan.

"Begitu juga soal penyelewengan jabatan dan anggaran yang lebih kita kenal dengan korupsi. Ini perlu jadi perhatian kita semua. Tidak saja pemerintah, tapi semua komponen bangsa harus mengawasinya," tegasnya.

JAKARTA - Ketua DPR Marzuki Alie mengakui ada beberapa substansi yang disampaikan oleh partai oposisi di DPR mengandung kebenaran yang faktual dan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News