Ketua DPR Apresiasi Atas Kinerja Pemerintah
jpnn.com - Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarokatu
Beberapa waktu lalu, pada tanggal 13 Juli 2017, Organisasi untuk Kerja Sama dan Pembangunan Ekonomi (Organisation for Economic Co-operation and Development/OECD) menerbitkan laporan survei Government a Glance 2017 mengenai tingkat kepercayaan masyarakat terhadap pemerintahan di negaranya. Hasil survei merangkum berbagai indikator capaian pemerintah dalam berbagai sektor.
Survei yang berdasarkan jajak pendapat yang dilakukan Gallup World Poll (GWP) menempatkan Indonesia di peringkat pertama, sebesar 80 persen masyarakat Indonesia memiliki kepercayaan terhadap pemerintahan nasional yang dipimpin Presiden Joko Widodo. Peringkat kedua ditempati Switzerland (80 persen), India (73 persen), Luxemburg (68 persen), dan Norwegia (66 persen).
Peringkat Indonesia ini jauh berada di atas negara maju lain yang tergabung dalam OECD seperti Jerman (55 persen), Inggris (31 persen), Amerika Serikat (30 persen), dan Perancis (28 persen).
Saya mengapresiasi berbagai kinerja pemerintah sehingga telah berhasil memperoleh kepercayaan yang tinggi dari masyarakat. Survei yang dikeluarkan Gallup World Poll bukanlah survei sembarangan. Gallup World Poll memiliki kredibilitas tinggi sebagi salah satu survei yang paling banyak digunakan untuk mengukur kepercayaan masyarakat pada pemerintahnya.
Hasil survei ini sekaligus menunjukan kepada dunia internasional bahwa politik Indonesia sangat stabil, sehingga perekonomian nasional dapat berjalan dengan baik dan menjanjikan bagi dunia investasi.
Selain melaksanakan check and balances, DPR RI tentu akan mendukung berbagai langkah yang diambil pemerintah dalam memajukan pembangunan negara. Karena itu, terjaganya stabilitas politik dan sinergi antara pemerintah dan DPR yang sudah bejalan dengan baik, harus tetap dipertahankan.
Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarokatu
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarokatu
- Ingin Judi Online Dipangkas Habis, Sahroni Minta PPATK Jemput Bola
- Raker dengan Komisi V DPR, Menteri Iftitah Sulaiman Paparkan Arah Kebijakan Kementrans
- Berharap Bisa Kembali ke Senayan, Kader Senior PPP Tekankan soal Khitah 1973
- ASN Komdigi Terlibat Judi Online Sudah Teridentifikasi Lama, tetapi Budi Arie Cuek Saja
- Dukung Langkah Prabowo Selamatkan Sritex, Komisi VII DPR Bakal Lakukan Ini
- Bupati Konsel yang Copot Camat Baito Pembela Guru Supriyani Bisa Dipidana, Ini Serius!