Ketua DPR Baru Tajir Banget, Hobinya Koleksi Mobil
jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPR Bambang Soesatyo dikenal sebagai pengusaha sukses di berbagai bidang.
Politikus Partai Golkar yang karib disapa Bamsoet ini juga dikenal memiliki gaya hidup mewah sejak memulai karir sebagai wartawan.
Pria beraset lebih dari Rp 62 miliar dan USD 211.026 itu juga mengoleksi motor gede, mobil mewah hingga punya jet pribadi.
Saat dikonfirmasi wartawan soal gaya hidup mewahnya yang kerap travelling pakai jet pribadi dan motor gede, Kamis (18/1), mantan Bendahara Umum Partai Golkar itu menjawab santai.
"Ah sudahlah, hehe. Itu bukan info baru," kata Bamsoet di Nusantara III, gedung parlemen, Jakarta, Kamis (18/1).
Mantan ketua Komisi III DPR itu mengatakan sejak muda memang suka travelling dan mengoleksi mobil.
"Sejak sanggup beli mobil," tegasnya.
Bahkan, Bamsoet mengatakan saat menjadi wartawan saja dulu dia sudah mengendarai mobil Volvo.
Ketua DPR Bambang Soesatyo sudah hobi mengoleksi mewah sejak masih bekerja sebagai wartawan.
- Catatan Politik Senayan: Penegakan Hukum yang Tidak Melecehkan Rasa Keadilan
- Bamsoet Minta Polri Jerat Bandar Narkoba Dengan Pasal Tindak Pidana Pencucian Uang
- Bamsoet Dorong Industri Penjualan Langsung untuk Mengatasi Pengangguran di Indonesia
- Bamsoet Dorong Industri Penjualan Langsung untuk Mengatasi Pengangguran di Indonesia
- Bamsoet: Prabowo Menyambut Baik Keputusan MPR Terkait Bung Karno, Soeharto, dan Gus Dur
- TAP MPR II/2001 Sudah Tidak Berlaku, Bamsoet Desak Segera Pulihkan Nama Baik Gus Dur