Ketua DPR: Isra Miraj, Memperingati Sebagai Perjalanan Suci
jpnn.com, JAKARTA - Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarokatu
Peristiwa Isra' dan Mi'raj Nabi Muhammad Saw mengingatkan kita pada perjalanan ritual beliau yang terjadi sekitar tahun ke-10 kenabiannya. Perjalanan ini pun sangat spesial dan luar biasa, dari Masjid Haram ke Masjid Aqsha, lalu ke langit ke-7 (sidratul muntaha).
Dalam rangkaian itulah, kita mengenang dan memperingatinya sebagai perjalanan suci. Mengenangnya sebagai momentum penting kenabian dan hikmah keagamaan. Di tahun-tahun yang penuh ujian dan cobaan, Nabi Muhammad Saw diberi kesempatan untuk bertemu Allah SWT tuhannya.
Dengan demikian, kita bisa mengambil pelajaran dan tauladan, bahwa seberat apapaun ujian dan cobaan yang kita terima, hanya kepada Allah SWT, kepada Tuhan Yang Maha Kuasa lah kita menyerahkan harapan. Serumit dan sekompleks apapun masalah, persoalan serta cobaan dalam hidup ini, harus kita hadapi dengan usaha semaksimal mungkin, dan tak lupa kita serahkan kepada Allah SWT hasil akhirnya.
Peristiwa Isra' dan Mi'raj menunjukkan bahwa segala aktivitas keduniaan kita selalu mengarah pada sebentuk pengabdian kepada Yang Maha Kuasa. Segala daya dan upaya kita tidak akan berarti apa apa tanpa pertolongan dan petunjuk-Nya.
Dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, perjuangan yang sedang kita tempuh demi membangun bangsa dan negara ini, hanya kepada Allah SWT lah kita berserah diri.
Saat ini, bangsa Indonesia bekerja dan berjuang dalam rangka mewujudkan program-program dan kebijakan-kebijakan yang berpihak pada rakyat banyak. Melalui desain Nawacita, pemerintahan Joko Widodo dan Jusuf Kalla mengeluarkan kebijakan-kebijakan yang berpihak pada kepentingan rakyat.
Kita sangat menyadari, dibutuhkan perjuangan, kerja keras dan pengorbanan untuk mewujudkan cita-cita tersebut. Setelah itu, kita serahkan segala usaha dan ikhtiar kita kepada Allah SWT, kepada Tuhan Yang Maha Esa Sang Penerima Doa dan Harapan. Sebab, apapun yang kita cita-citakan tanpa bersandar kepada-Nya tidak akan memiliki nilai ibadah.
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarokatu
- Said Abdullah PDIP Mendukung Pelaksanaan APBN 2025 untuk Rakyat
- Darurat Penyelamatan Polri: Respons Terhadap Urgensi Pengembalian Reputasi Negara Akibat Kasus Pemerasan DWP 2024
- Legislator PKS Desak Kejagung & BPK Sita Duit Judi Online Rp 187,2 Triliun di Lembaga Keuangan
- Kenaikan PPN 12 Persen, Marwan Cik Asan Mendukung karena Ada Perlindungan bagi Masyarakat Bawah
- Konflik Pulau Rempang, Mafirion DPR: BP Batam Jangan Lepas Tangan, PT. MEG Tak Punya Hak Berpatroli
- Menolak Lupa!: Pentingnya Pilkada Langsung Dalam Kehidupan Demokrasi Bangsa Indonesia