Ketua DPRD: Terima Kasih untuk BIN dan Pemkot Surabaya
jpnn.com, SURABAYA - Ketua DPRD Kota Surabaya Adi Sutarwijono mengapresiasi kegiatan rapid test massal yang digelar Badan Intelijen Negara (BIN) secara maraton dalam beberapa hari belakangan. Pasalnya, kegiatan ini sangat bermanfaat bagi warga Surabaya.
"Terima kasih sebesar-besarnya atas nama masyarakat Surabaya karena kerja sama BIN sama Pemkot Surabaya dalam rangka untuk memutus rantai penularan COVID-19," kata Adi di Surabaya, Selasa (9/6).
Adi mengungkapkan, rapid test ini sangat penting untuk mendeteksi dini warga Surabaya untuk mencegah penularan covid-19.
Dia mengakui sebelum kehadiran BIN, pihaknya memang mengalami kesulitan alat-alat kesehatan untuk menguji gejala penyakit COVID-19.
"Kehadiran BIN ini sangat berarti karena bisa mendeteksi dengan cepat siapa yang reaktif, siapa yang positif dan kemudian pemerintah kota bisa melakukan tindakan ke depan yang tepat di Surabaya,” ujarnya.
Sementara itu, Camat Lakarsantri, Harun Ismail, menyebut antusias warga mengikuti rapid test begitu tinggi. Padahal pengumuman adanya rapid test oleh BIN baru disampaikan sehari sebelumnya.
"Saya atas nama warga Kecamatan Lakarsantri mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya atas apa yang telah dilakukan oleh BIN bersama dengan Pemkot Surabaya untuk pelaksanaan rapid dan swab gratis," kata Harun.
Diketahui, kegiatan rapid test yang merupakan arahan dari Kepala BIN Jenderal (purn) Budi Gunawan ini sudah memasuki hari ke-12 di Surabaya. Untuk hari ini, BIN menggelar di Kecamatan Lakarsantri dan Taman Makam Ngagel Rejo, Surabaya.
Rapid test massal yang digelar BIN di Surabaya dianggap sangat penting untuk mencegah penularan covid-19.
- Rapat Bareng Herindra, Yoyok Komisi I Minta BIN Tak Berpolitik di Pilkada 2024
- Yoyok NasDem Minta BIN Melaksanakan Tugasnya Bekerja Profesional di Pilkada
- Tok! DPR Setuju Herindra Menggantikan BG Jadi Kepala BIN
- M Qodari Sebut Herindra Sosok Tepat Pimpin BIN
- Program AMANAH Bisa Tingkatkan Kompetensi Talenta Muda Aceh
- BIN Modernisasi Pusdiklat, Targetkan World Class Intelligence