Ketua Fraksi PAN Bantah Ditawari jadi Jaksa Agung

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) di DPR, Mulfachri Harahap membantah kabar bahwa dirinya ditawari menjadi Jaksa Agung dalam gonjang ganjing reshuffle Kabinet Kerja.
Apalagi namanya disebut-sebut telah diusulkan ke Presiden Joko Widodo (Jokowi). "Saya sama sekali enggak tahu. Gak ada itu kaya begitu-begituan, gak ada," bantah Mulfachri sebelum sidang paripurna DPR, di Senayan Jakarta, Selasa (20/10).
Pihaknya mengatakan sejauh ini belum ada pembicaraan di internal partainya soal penyetoran nama-nama calon menteri ke presiden, apalagi masalah reshuffle.
"Belum ada pembicaraan di internal kayak gitu, gak ada. Sama sekali tidak ada. Jadi kalau sudah ada yang bicara kirim nama atau apa segala macem itu gak benar," tegasnya.
"Setahu saya ya. Saya gak tahu kalau ada hal lain yang tidak saya ketahui. Setahu saya belum ada kirim-kirim nama," imbuhnya. (fat/jpnn)
JAKARTA - Ketua Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) di DPR, Mulfachri Harahap membantah kabar bahwa dirinya ditawari menjadi Jaksa Agung dalam gonjang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Dinkes Jabar Sebut Program Cek Kesehatan Gratis Sepi Peminat
- Transaksi Dana Dugaan Korupsi 2024 Capai Rp 984 T, Sahroni: Lacak dan Sita!
- Pakar Nilai Penegak Hukum Korup Harus Dihukum Berat
- KPK Periksa Satori Terkait Dugaan Korupsi Dana CSR Bank Indonesia
- 4 Napi Dugem di Rutan Pekanbaru Dipindah ke Nusakambangan, 16 Sipir Diperiksa
- Menteri UMKM Maman Abdurrahman Jadi Calon Tunggal Ketum IKA Trisakti