Ketua Gerindra: Insyaallah, Kami Bisa Mengalahkan Golkar
jpnn.com, MAKASSAR - Partai Gerindra Sulawesi Selatan sangat percaya diri bakal merebut posisi ketua dari partai Golkar pada Pileg 2024 mendatang.
Ketua Gerindra Sulsel, Andi Iwan Darmawan Aras (AIA) menegasnya kadernya akan bekerja ekstra keras pada Pileg 2024. Apalagi Gerindra Sulsel bertekad merebut posisi ketua DPRD Provinsi.
"Insyallah kami sangat optimis bisa mengalahkan dominasi Partai Golkar di Sulsel," kata Andi Iwan Aras, Rabu (13/7).
Pada kontestasi Pileg 2024, Partai Gerindra Sulsel membidik 17 kursi.
Apabila target itu tercapai, maka Gerindra hampir dipastikan menguasai kursi ketua DPRD Sulawesi Selatan.
"Kami memiliki kader potensial saat ini. Kami akan berupaya membidik 17 kursi untuk DPRD Sulsel," tegas anggota DPR RI tersebut.
Sekedar diketahui pada Pileg 2019 lalu, Partai Gerindra Sulsel sukses meraih 12 kursi. Mereka hanya selisih dua kursi dari Partai Golkar.
"Dengan capaian pada Pileg 2019, maka dari itu kami sangat yakin bisa merebut kursi ketua di DPRD Sulsel," tambahnya.
Kader Gerindra akan bekerja ekstra keras pada Pileg 2024 mendatang demi menghakhiri dominasi Partai Golkar di daerah ini
- Punya Modal Besar, Sahabat Yoshua Dinilai Bisa Tingkatkan Elektabilitas Calon Kepala Daerah
- Calon PDIP Kalah di SMS, Yoshua: Efek Maruarar Sirait Pindah ke Gerindra
- KPK Incar Aset Anwar Sadad yang Dibeli Pakai Duit Kasus Korupsi Dana Hibah
- Luthfi Sudah Jadi Anak Buah Prabowo, Sudaryono Ajak Warga Menangkan di Pilgub Jateng
- Deklarasikan Era Baru Partai Gerindra di Sragen, Sudaryono: Bersiaplah Jadi Pemenang!
- Di Hadapan Ribuan Penonton Wayang, Sudaryono Ajak Klaten Menangkan Luthfi-Taj Yasin