Ketua GNPF MUI: Ada yang Menginginkan Kerusuhan

Ketua GNPF MUI: Ada yang Menginginkan Kerusuhan
Bachtiar Nasir (putih). Foto: JPNN

Jemaah langsung meneriakkan kata revolusi. Menurut UBN, revolusi yang penting saat ini adalah akidah.

"Kalau mau revolusi, umat Islam harus kuat dan yang harus direvolusi adalah akidahnya. Setelah itu ilmu baru ibadahnya. Kalau pendidikan umat kuat, itu yang akan menumbuhkan izzah umat Islam," tegasnya.

Dia mengakui, saat ini memang ada yang menginginkan kerusuhan. Ada yang ingin membenturkan umat Islam dengan aparat.

"Padahal musuh kita bukan aparat. Musuh Islam adalah iblis. Iblis yang ada dalam diri kita. Sifat arogan, sombong, kasar, egois, serakah. Semua sifat-sifat yang buruk itu adalah sifat iblis yang harus kita lawan dalam diri kita," pungkasnya. (esy/jpnn)


Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Majelis Ulama Indonesia (GNPF MUI) menyalurkan dana sebesar Rp 200 juta untuk bantuan masjid dan 200 warga korban


Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News