Ketua KASN Ajak Honorer K2 Dialog
jpnn.com - jpnn.com - Tidak perlu menunggu lama melakukan aksi demo 222, Ketua Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) Sofyan Effendy bersama enam komisioner lainnya langsung menerima perwakilan Forum Honorer Kategori Dua Indonesia (FHK2I).
Delegasi honorer K2 yang dipimpin Ketum FHK2I Titi Purwaningsih bersama Tim 9, menyampaikan berbagai tuntutan kepada ketua KASN.
"Kami akan menyampaikan tuntutan utama honorer K2 kepada ketua KASN, yaitu mendukung revisi UU Aparatur Sipil Negara (ASN). Karena hanya dengan revisi kami bisa diangkat CPNS," kata Titi kepada JPNN, sesaat sebelum dialog dengan ketua KASN, Rabu (22/2).
Sesuai prediksi, demo honorer K2 hari ini berjalan landai. Jumlah honorer K2 hanya ratusan orang, mereka mulai demo sekitar pukul 08.00.
"Memang sengaja disetting begini untuk menghemat biaya. Yang utama demo besok 232. Kalau di Kantor KASN, kami hanya mau menanyakan kenapa ketua KASN kasih statement yang aneh-aneh," tandasnya.(esy/jpnn)
Tidak perlu menunggu lama melakukan aksi demo 222, Ketua Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) Sofyan Effendy bersama enam komisioner lainnya langsung
Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad
- 5 Berita Terpopuler: BKN Ungkap Hal Mengejutkan, CPNS & PPPK 2024 Jangan Main-Main, Bisa Mundur Jika Ingin
- Surat Terbaru Lagi dari BKN, CPNS & PPPK 2024 Jangan Main-Main
- BKN: Lulus CPNS atau PPPK 2024 Hasil Optimalisasi Bisa Mundur, Mekanismenya Begini
- 5 Honorer Lulus PPPK 2024 Tidak Berhak Mengisi DRH, Simak Penyebabnya
- Ribuan Honorer Tak Lulus PPPK Bakal Unjuk Rasa, Ini Tuntutannya
- 5 Berita Terpopuler: Pendaftaran PPPK 2024 Diperpanjang, Honorer Bakal Diangkat Bertahap, Tinggal Dibuatkan SK Saja